Cek Di Sini! Cara Daftar dan Formasi CPNS 2021 Lulusan S1 Semua Jurusan

- 21 Februari 2021, 11:39 WIB
Informasi Penerimaan dan Seleksi CPNS 2021 lengkap beserta formasi untuk S1, D3 dan SMA.
Informasi Penerimaan dan Seleksi CPNS 2021 lengkap beserta formasi untuk S1, D3 dan SMA. /Instagram @infocpns2021/

DENPASARUPDATE.COM - CPNS 2021 sebentar lagi akan dibuka. Diberitakan sebelumnya bahwa pendaftaran CPNS 2021 akan dibuka pada bulan Maret 2021.

Ada beberapa formasi CPNS 2021 yang akan dibuka. Formasi CPNS 2021 untuk lulusan S1 semua jurusan juga tidak ketinggalan tahun ini akan dibuka kembali.

Lantas formasi CPNS 2021 lulusan S1 semua jurusan apa saja yang akan dibuka tahun ini?

Baca Juga: Usia Lebih dari 30 Tahun? Tenang Kesempatan Ikut Seleksi CPNS 2021 Masih Terbuka Lebar, Ini Cara Daftarnya

Sebelum mengetahui soal formasi CPNS 2021, ada baiknya memahami terlebih dahulu cara daftar CPNS 2021.

Tahun 2021, fokus penerimaan CPNS 2021, pemerintah sepertinya akan lebih banyak membuka untuk tenaga kesehatan dan guru.

Adapun formasi CPNS 2021 lulusan S1, D3, dan SMA seperti yang dikutip DenpasarUpdate.com (Pikiran Rakyat Media Network) dari PotensiBisnis.com dalam artikelnya yang berjudul Formasi CPNS 2021 Lulusan S1 Semua Jurusan, Lengkap dengan Cara Daftar, Cek di Sini! sebagai berikut.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta RCTI 21 Februari 2021, Nino Ceraikan Elsa, Aldebaran Suruh Rendi Selidiki Elsa

  • Penyuluh pertanian
  • Penyuluh PU
  • Penyuluh KB
  • Guru
  • Dokter
  • Bidan
  • Perawat

Terkait dengan persyaratan untuk daftar CPNS 2021 lulusan S1, antara lain sebagai berikut.

Baca Juga: Lansia dan Pekerja Pelayanan Publik Akan Divaksin, Registrasi Cukup Bawa KTP


1. Calon pelamar CPNS 2021 harus berusia minimal 18 hingga 35 tahun saat melamar.

2. Calon pelamar CPNS 2021 tidak pernah diberhentikan sebagai PNS, prajurit TNI atau anggota Polri.

3. Apabila sebagai pegawai swasta tidak pernah diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.

4. Calon pelamar CPNS 2021 bukan merupakan PNS, prajurit TNI dan anggota Polri.

Baca Juga: Gak Kelar-kelar! Pemerintah Pusat Putuskan Kembali Perpanjang PPKM Mikro Hingga 8 Maret 2021

5. Calon pelamar CPNS 2021 tidak pernah dipenjara karena tindak pidana selama 2 tahun atau lebih.

6. Calon pelamar CPNS 2021 tidak terlibat dalam politik praktis dan bukan merupakan anggota partai atau pengurus partai.

7. Calon pelamar CPNS 2021 apabila diterima bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh instansi yang dilamar.

8. Mempunyai kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar.

Baca Juga: Mantan Menteri Asal Bali Ini Berpulang, Sandiaga: Amor Ring Acintya

9. Kondisi kesehatan : sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar.

10. IPK minimal 2,75 untuk lulusan D-III, 3,00 untuk S1 dan 3,20 untuk lulusan S2 Lulusan Perguruan Tinggi Dalam Negeri atau Perguruan Tinggi Luar Negeri dengan.

11. Wajib menguasai Bahasa Inggris. Hal itu dibuktikan dengan hasil TOEFL/TOEFL Preparation/TOEFL Prediction dalam 2 (dua) tahun terakhir dengan nilai minimal 450 (setara dengan Computer Based TOEFL minimal 133/Internet Based TOEFL minimal 45/ TOEIC minimal 405/IELTS minimal 5,5).

Baca Juga: Duh ! Kasus Masih Tinggi, Kelanjutan Kontrak Hotel Pasien Covid-19 yang Habis Bulan ini Masih Belum Pasti

12. Apabila lulusan Perguruan Tinggi Dalam Negeri, Perguruan Tinggi dan Program Studi telah terakreditasi dalam Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) pada saat kelulusan.

13. Apabila lulusan Perguruan Tinggi Luar Negeri, sudah mendapatkan penetapan penyetaraan dari Panitia Penilaian Ijazah Luar Negeri pada Kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan tinggi.

14. Pelamar CPNS 2021 pria dan wanita dilarang atau tidak boleh mempunyai tattoo dan pelamar pria dilarang ditindik.

Baca Juga: Artis Asal Bali Ajun Perwira Diamankan Polisi Bersama Sang Istri Jennifer Jill Atas Dugaan Kasus Narkoba


Meskipun pembukaan CPNS 2021 masih bulan Maret 2021, tidak ada salahnya mempersiapkan segala berkas yang dibutuhkan dari sekarang.***

Editor: Ida Ayu Novi

Sumber: Potensi Bisnis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah