Kecelakaan di Denpasar, Seorang Pria Diduga Tabrakan Dirinya ke Mobil Toyota Kijang

- 8 Mei 2021, 09:21 WIB
Kecelakaan terjadi di Jalan Hangtuah, Denpasar, Bali pada Jumat 7 Mei 2021 - Pria Diduga Tabrakkan Diri ke Mobil, Kecelakaan di Jalan Hang Tuah Denpasar
Kecelakaan terjadi di Jalan Hangtuah, Denpasar, Bali pada Jumat 7 Mei 2021 - Pria Diduga Tabrakkan Diri ke Mobil, Kecelakaan di Jalan Hang Tuah Denpasar /Netizen for Denpasar Update/

DENPASARUPDATE.COM - Kecelakaan lalu lintas terjadi, tepatnya di Jalan Hang Tuah, Denpasar, Bali pada Jumat, 7 Mei 2021.

Seorang pria berjalan kaki diduga menabrakkan dirinya sendiri pada sebuah mobil toyota kijang bak terbuka warna hitam ketika mobil tersebut melintas.

Bagian kaca depan mobil itu pun tampak pecah. 

Baca Juga: Viral, Imam Masjid Dipukul Orang Tak Dikenal Saat Imami Shalat Subuh

Kasar Lantas Polresta Denpasar, Kompol Taufan Rizaldi, mengungkapkan bahwa kecelakaan di Jalan Hang Tuah melibatkan sebuah mobil kijang dengan pejalan kaki.

"Kecelakaan di Jalan Hangtuah melibatkan satu mobil Kijang dengan pejalan kaki," ungkap Kasat Lantas Polresta Denpasar Kompol Taufan Rizaldi, pada Jumat, 7 Mei 2021.

Baca Juga: Bengkel Motor di Denpasar Ludes Terbakar Dilalap Si Jago Merah, Jero Sudiari Rugi Ratusan Juta

Menurut informasi yang DenpasarUpdate.com (Pikiran Rakyat Media Network) himpun, diketahui pengemudi mobil toyota kijang adalah I Nyoman A (60).

Ketika itu, I Nyoman A tengah melintas dari arah timur ke barat.

Baca Juga: Begini Sanksi Adat 5 Pelaku Pemerkosa Seorang Karyawati Toko di Lodtunduh

Kemudian, saat ia tiba di lokasi kejadian, dia dikejutkan dengan seorang pria berinisial AAN (20) secara tiba-tiba datang dari utara lalu melompat ke arah depan mobilnya.

Kasat Lantas Polresta Denpasar menambahkan bahwa kasus ini tengah diselidiki.

Baca Juga: Menanti Lailatul Qadar, Rasulullah Anjurkan Baca Do'a Ini Pada Sepuluh Malam Terakhir Ramadan

Akan tetapi, menurut informasi yang diterima oleh pihak kepolisian, pria tersebut melompat untuk menabrakkan dirinya.

"Untuk kasusnya ini masih kita selidiki, tapi menurut informasi yang kita terima, pria tersebut melompat ke mobil untuk menabrakkan dirinya," ucap Kasat Lantas.

Baca Juga: Heboh! Kelas Orgasme Kembali Muncul di Ubud Bali, Kanwil Kemenkumham Bali Ungkap Penyelenggara WN Kanada

Lebih jauh, Kasat Lantas menerangkan bahwa pria tersebut diketahui tinggal di Lapangan Golf Udayana dekat TKP.

Pasca kejadian itu si pria langsung tidak sadarkan diri, mengalami luka pada tangan kanan yang robek, punggung terasa sakit, dan langsung dibawa ke RSUP Sanglah Denpasar menggunakan mobil ambulans BPBD Kota Denpasar.

Baca Juga: 171 WNA Asal Cina ke Indonesia, Fadli Zon : Diskriminasi Terhadap WNI! Mudik Dilarang, WNA Cina Terus Datang

"Dia diketahui tinggal di Lapangan Golf Udayana dekat TKP dan saat ini masih dirawat di RSUP Sanglah. Dia belum bisa dimintai keterangan," imbuhnya.

Kasat Lantas menuturkan bahwa ada dugaan bahwa pria tersebut sempat ada masalah dengan pacarnya, namun masih dicari tahu kebenaran informasi tersebut.

Baca Juga: Biodata Denino Fridenshah Basrial, Pemeran Om Martin dalam Sinetron Ikatan Cinta  

"Ada informasi (dugaan) kalau dia sempat ada masalah dengan pacarnya sehingga nekat melakukan hal tersebut. Tapi ini kita masih cari tahu pasti kebenarannya. Nanti kita informasikan lagi," ujar Kasat Lantas Polresta Denpasar.

Akibat kejadian tersebut, arus lalu lintas di sekitar lokasi sempat macet beberapa waktu.***

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah