REKOR! 9 Klub Ini Susah Bobol Gawang Arema FC Sepanjang 2021, Ada Persib, Persija, dan Bali United

31 Desember 2021, 18:12 WIB
REKOR! 9 Klub Ini Susah Bobol Gawang Arema FC Sepanjang 2021, Ada Persib, Persija, dan Bali United /@aremafcofficial

DENPASARUPDATE.COM - Kiprah klub asal Malang, yakni Arema FC di kancah sepakbola Indonesia sepanjang tahun 2021 cukup mengesankan, khususnya di BRI Liga 1.

Dari 16 pertandingan yang sudah dijalani Singo Edan, anak asuh Eduardo Almeida ini telah mencatat 9 kemenangan, 6 kali seri, dan 1 kali kekalahan.

Hasil tersebut membuat Arema FC berhak duduk sementara di posisi 3 klasemen BRI Liga 1 dengan 33 poin.

Baca Juga: BRI Liga 1 : Pemain Persebaya Jose Wilkson Masuk Persela Lamongan, Pemain Ini Out dari Laskar Joko Tingkir

Saat ini Arema cuma terpaut empat poin, karena Bhayangkara FC di puncak klasemen mengoleksi 37 poin. Gilang meyakini, Arema masih bisa terus bersaing di papan atas pada putaran kedua nanti.

Bahkan, Arema FC menjadi satu-satunya klub di BRI Liga 1 yang baru sekali menelan kekalahan.

Baca Juga: Tak Jadi ke Ruang Ganti Usai Timnas Indonesia Keok di Final Leg 1 AFF 2020, Ketum PSSI: Kondisi Kurang Fit

Lini depan Arema FC juga terlihat tajam selama gelaran BRI Liga 1, Johan Ahmad Alfarizi Cs ini mampu mencetak 24 gol selama putaran pertama BRI Liga 1.

Sementara, salah satu pemainnya yakni Carlos Fortes bahkan masuk ke dalam 5 besar klasemen BRI Liga 1 dengan capaian 10 gol.

Baca Juga: BRI Liga 1: FIX! Selangkah Lagi, Arema FC Dapatkan Tandatangan 2 Pemain Ini, Diumumkan Awal Januari Ini

Sedangkan sepanjang tahun 2021 Arema FC telah menjalani 28 pertandingan yang terdiri dari 16 laga di putaran pertama BRI Liga 1 musim 2021/2022, 3 laga Piala Menpora 2021, dan 9 laga uji coba.

Sepanjang itu, tercatat Arema FC mampu menjaringkan 67 ke gawang lawan.

Setidaknya ada 21 klub yang menjadi korban keganasan Arema FC sepanjang 2021 salah satunya adalah Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Welcome Sanak di Banua! Raphael Maitimo Berlabuh di Barito Putera, Hasnur Optimis Lini Depan Makin Gacor

Sementara, Singo Edan sendiri telah kemasukan 29 gol sepanjang tahun 2021, dari jumlah tersebut ada 15 klub yang pernah menjebol gawang Arema di tahun ini.

Dari jumlah tersebut, 13 gol Arema FC di putaran BRI Liga 1, 6 gol di babak penyisihan grup Piala Menpora 2021, dan 10 gol di laga persahabatan.

Baca Juga: BRI Liga 1: Wilujeng Sumping Bruno! Robert Alberts Optimis Lini Depan Persib Makin Gacor di Putaran Kedua

Dari 15 klub yang berhasil menyarangkan bolanya ke gawang Arema FC, tiga klub menjadi yang paling banyak membobol gawang Singo Edan dengan masing-masing 3 gol, yakni  PSIS Semarang, Madura United, Barito Putera, dan Arema U-20.

Lalu, PSS Sleman: 2 gol, Persita Tangerang: 2 gol, Persebaya Surabaya: 2 gol, Persik Kediri: 2 gol, RANS Cilegon FC: 2 gol, PS Hizbul Wathan: 2 gol, Persikabo Bogor: 1 gol, PSIM Yogyakarta: 1 gol, PSM Makassar: 1 gol, Bhayangkara FC: 1 gol, dan Borneo FC: 1 gol.

Baca Juga: Shin Tae Yong Pesimis Indonesia Bisa Juara AFF 2020, Asnawi Mangkualam: Hasbunallah Wanikmal Wakil, Belum Usai

Di sisi lain, dari total 9 klub gagal membobol gawang Arema FC sepanjang tahun 2021 yakni Bali United, Persib Bandung, Persiraja Banda Aceh, Persipura Jayapura, Persela Lamongan, Persija Jakarta, Persis Solo, Bintang Semeru, dan Malang Selection.

Rekor ini sendiri membuat target merebut juara BRI Liga 1 menjadi harga mati yang harus dicapai oleh Arema FC.

“Target kita masih sama. Kita tak mengubah target. Kita tetap harus juara musim ini,” kata Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana alias Gilang Juragan 99.***

 

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang

Tags

Terkini

Terpopuler