7 Makanan Untuk Arteri Bersih Dan Mencegah Serangan Jantung, Nomor 4 Sering Dikonsumsi

- 18 Januari 2021, 14:35 WIB
Ilustrasi racikan Makanan sehat
Ilustrasi racikan Makanan sehat /Pixels

5. Lemon

Lemon membantu menurunkan kadar kolesterol, mencegah kerusakan oksidatif dan menjaga arteri tetap sehat. Lemon juga mengandung vitamin C yang dapat mengurangi peradangan dan memperkuat arteri. Pakar kesehatan mengatakan bahwa sebagian besar buah jeruk bermanfaat bagi kesehatan arteri karena mengandung antioksidan dan vitamin C.
Cara mengkonsumsinya : Minumlah banyak air lemon sepanjang hari atau minumlah segelas jus jeruk atau jeruk bali yang segar setiap hari.

6. Kayu manis

Kayu manis membantu mengurangi faktor risiko yang berhubungan dengan aterosklerosis dan penyakit jantung. Enam gram kayu manis sehari dapat menurunkan kolesterol LDL, kadar trigliserida, dan lainnya.

Cara mengkonsumsinya : Giling kayu manis dan taburkan di atas kopi / teh atau bisa menggunakannya untuk memasak sebagai penyedap rasa.

7. Alpukat

Alpukat telah terbukti menjadi salah satu makanan pembersih arteri terbaik. Dengan mengkonsumsi rutin buah alpukat ini terbukti sangat mengurangi kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kolesterol baik (HDL), mencegah pembentukan arteri yang tersumbat.

Cara mengkonsumsinya : Bisa dengan menambahkan alpukat ke salad, sandwich, atau minum jus alpukat setiap hari (tanpa gula).***

Halaman:

Editor: M Hari Balo

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah