Kendalikan Inflasi, Pemkot Denpasar Kembali Gelar Operasi Pasar di Terminal Tegal

- 12 Oktober 2022, 20:00 WIB
Operasi Pasar kembali digelar Pemkot Denpasar, yang kali ini menyasar masyarakat di Kecamatan Denpasar Barat dan Denpasar Timur, Rabu 12 Oktober 2022.
Operasi Pasar kembali digelar Pemkot Denpasar, yang kali ini menyasar masyarakat di Kecamatan Denpasar Barat dan Denpasar Timur, Rabu 12 Oktober 2022. /Ahmad Latief Fahrezi/Denpasar Update

DENPASARUPDATE.COM - Operasi Pasar kembali digelar Pemkot Denpasar, yang kali ini menyasar masyarakat di Kecamatan Denpasar Barat dan Denpasar Timur, Rabu 12 Oktober 2022.

Pelaksanaan operasi pasar dalam mengendalikan inflasi yang kali ini dipusatkan di Terminal Tegal, Kelurahan Pemecutan, dan Desa Sumerta Kelod, Kecamatan Denpasar Timur.

Operasi Pasar ditinjau langsung Wakil Wali Kota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa dan Sekda Kota Denpasar Ida Bagus Alit Wiradana.

Baca Juga: Dorong UMKM Naik Kelas, BNI Sediakan Program KUR dengan Pola Kemitraan, Perhatikan Skemanya!

Selain itu tampak hadir dalam peninjauan tersebut Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Anak Agung Gede Risnawan, Direktur Utama Perumda Pasar Sewakadarma IB Kompyang Wiranata, Kadis Perindag Nyoman Sri Utari dan pimpinan OPD terkait Pemkot Denpasar.

Saat meninjau pelaksanaan operasi pasar di Terminal Tegal Kelurahan Pemecutan, Wakil Wali Kota Arya Wibawa berkesempatan bercengkrama dengan masyarakat yang sedang memanfaatkan momentum operasi pasar untuk memenuhi kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, telur dan bumbu dapur.

Baca Juga: Resmi Ditetapkan Jadi Tersangka KDRT, Rizky Billar NGINAP di Polres Jakarta Selatan

Terpantau harga pangan di gelaran operasi pasar seperti 1 krat telur tanggung dengan harga Rp. 42.000, bawang merah Rp. 22.000 per Kg, bawang putih Rp. 17.000 per Kg, cabe besar Rp. 32.000 per Kg, cabe kecil Rp. 34.000, minyak goreng 1 liter Rp. 13.000, dan beras pertiwi 5 Kg Rp. 52.000.

"Kami melihat masyarakat sangat antusias memanfaatkan program operasi pasar yang kita gelar dalam mengendalikan laju inflasi di Kota Denpasar," ujar Wakil Wali Kota Arya Wibawa.

Halaman:

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x