Selain Pariwisata, Ini Sektor yang Memiliki Potensi dan Menjanjikan Buat Ekonomi Bali

- 25 Desember 2020, 20:43 WIB
Gubernur Bali dan Wagub melihat produk kakao yang di ekspor ke Jepang dari Jembrana Bali
Gubernur Bali dan Wagub melihat produk kakao yang di ekspor ke Jepang dari Jembrana Bali /Humas Pemprov Bali

DENPASARUPDATE.COM - Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati atau yang biasa disapa Cok Ace mengungkapkan apabila dikelola dengan baik, sektor pertanian mempunyai potensi dan dapat menjadi penunjang industri pariwisata dalam memajukan ekonomi di suatu wilayah.

Selain itu, apabila potensi pertanian itu dikelola dengan baik, hal tersebut dapat menjadi faktor dalam mewujudkan ketahanan pangan masyarakat Bali di tengah pandemi Covid-19.

"Ke depan sektor pertanian harus dibangun dengan baik, menggali lebih dalam potensi yang ada sehingga pertanian Bali maju, dan Bali pun tidak hanya bertumpu pada sektor pariwisata. Di samping juga dalam mewujudkan ketahanan pangan masyarakat Bali," ujar Wagub Bali Cok Ace ketika melepas ekspor perdana biji kakao ke Belanda, di Denpasar, beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Pariwisata Hancur Babak Belur Karena Covid-19, Ini Obat Racikan Sandiaga Uno

Pada kesempatan itu, Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati melepas sebanyak 12 ton oleh industri kecil menengah Kertha Semaya Samania ekspor biji kakao ke Belanda.

Ekspor biji kakao fermentasi organik dari petani di Kabupaten Jembrana ini dilakukan atas permintaan seorang pengusaha asal Den Haag Belanda Dejan Borisavljevic.

Baca Juga: ASN dan Pegawai Pemkot Denpasar Diimbau Tidak Keluar Daerah

Pengusaha asal Den Haag Belanda itu sangat menyukai kualitas kakao Jembrana dan selanjutnya akan diolah menjadi produk coklat dan sebagainya.

"Ini menunjukkan produk-produk pertanian Bali memiliki daya saing dengan produk negara lain, yang diharapkan dapat dikembangkan guna menunjang sektor pariwisata yang terpuruk seperti saat ini," ujar Cok Ace.

Halaman:

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x