Mulyadi, HMI, dan Sriwijaya Air SJ 182

- 10 Januari 2021, 11:00 WIB
Mantan Ketua PB HMI Mulyadi P Tamsir
Mantan Ketua PB HMI Mulyadi P Tamsir /PB HMI

Baca Juga: Ini Sosok Kapten Haji Afwan, Pilot Sriwijaya Air SJ-182, Mantan Perwira TNI AU yang Santun

Mas Mul, pertemuan pertama kita selain rapat-rapat di sekretariat PB HMI adalah ketika bertemu di Terminal Busway Manggarai. Sore itu, saya baru pulang kerja dari Klinik Cempaka Putih dan Mas Mul baru pulang kuliah dari Universitas Trisakti.

Mas Mul, terpaut 5 tahun usia diatas saya. Begitupun proses di HMI, Beliau lebih dulu aktif sebagai Ketua Bidang Pembinaan Anggota/Kaderisasi PB HMI 2010-2012, saya sebagai Wasekjen Eksternal PB HMI 2010-2012. Dalam Kongres yang panjang, sebulan dan di tiga tempat, saya ditakdirkan bekerjasama dengan beliau dalam PB HMI 2013-2015.

Baca Juga: Ini Daftar Lengkap Nama Penumpang Pesawat Sriwijaya Air yang Jatuh, Cek Apakah Ada yang Anda Kenal?

Suatu waktu pelantikan HMI di Pontianak, saya memaksa Mas Mul untuk melanjutkan penerbangan ke Sintang, Kalbar. Dengan menggunakan pesawat ATR, kami tiba di salah satu kabupaten transmigran terjauh di Kalimantan, 1600 kilometer dari Jakarta.

Mas Mul memperkenalkan saya dengan kedua orang tuanya, beralas lantai semen, kami menikmati teh hangat dari Ibunda Mas Mul siang itu. Saya membayangkan sembari bersyukur, bagaimana HMI bisa mengangkat kami semua dari bukan siapa-siapa hingga seperti hari ini.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Cara Dapat Token Listrik Gratis dari PLN sampai Giri Prasta Akan Beri Bansos Covid

Saya datang kembali ke Pontianak Kalbar untuk menghadiri pernikahan Mas Mul tanggal 20 November 2020, sebulan lebih yang lalu. Saya sangat bahagia, akhirnya Mas Mul dipertemukan dengan kekasih sejatinya, yang kini bersamanya menuju Surga.

Seringkali kami semua di WAG PB HMI 2013-2015 memperingati Mas Mul untuk segera menikah. Alhamdulillah, dalam usia 39 tahun beliau akhirnya menikah dengan kebahagiaan sangat terang terpancar.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini 10 Januari 2021 Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, Virgo Tentang Cinta

Halaman:

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah