Dipecat, Ternyata Masih Ngantor dan Terima Gaji DPD RI, AWK: Saya Tak Panik, Cool Saja

- 4 Maret 2024, 08:31 WIB
Anggota DPD RI asal Bali Arya Wedakarna ternyata masih ngantor dan terima gaji pasca dipecat lewat Keppres per 22 Februari 2024 lalu.
Anggota DPD RI asal Bali Arya Wedakarna ternyata masih ngantor dan terima gaji pasca dipecat lewat Keppres per 22 Februari 2024 lalu. /staf DPD RI /denpasar update

Arya Wedakarna mengatakan kasusnya saat ini tidak akan memengaruhi pencalonannya dan perhitungan suara Pemilu 2024.

“Tidak ada hubungan saya urus ini 2019-2024. Yang KPU besok 1 Oktober 2024-2029,” imbuhnya. 

 Baca Juga: Golkar Gagal Pertahankan Kursi di DPRD, Duet Mohan-Mujib 'Cerai' di Pilkada Mataram 2024?

Beredarnya  surat Keppres di pemberhentiannya yang ditandatangani Presiden Joko Widodo, ia tidak ingin memusingkan karena itu seharusnya dokumen rahasia. Ia tidak memungkiri masalah yang menimpa ini sangat kental akan unsur politik.

Kendati  adanya surat pemberhentian, Arya Wedakarna aktif berkomunikasi dengan pihak pemerintahan. Bahkan, berapa hari lalu datang ke istana.  

“Saya masih WA-WA saya datang ke istana. Aman-aman saja. Justru  kalau Pak Jokowi tidak tanda tangan itu masalahnya nanti diserang pak Jokowi, difitnah lagi oposisi. Saya pendukung Pak Jokowi tegak lurus, saya mendukung presiden dan wakil presiden terpilih asal menjalankan program Jokowi dan saya pastikan saya kita terlibat 2024 sampai 2029 terlibat kembali,” tandasnya.***

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: Denpasarupdate.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah