SELAMAT! Bali Capai Peringkat Tertinggi Dalam Penerapan Protokol Kesehatan di Indonesia

- 6 Januari 2021, 01:00 WIB
Gubernur Bali I Wayan Koster Saat Jumpa Pers di Denpasar Tanggal 5 Januari 2021
Gubernur Bali I Wayan Koster Saat Jumpa Pers di Denpasar Tanggal 5 Januari 2021 /Rudolf Arnaud Soemolang/Denpasar Update

DENPASARUPDATE.COM - Provinsi Bali mencapai peringkat tertinggi dalam penerapan protokol kesehatan.

Ini setelah Kepala BNPB/Ketua Satgas Nasional Penanggulangan Covid-19, Letjen TNI Doni Monardo mengadakan rapat pada tanggal 5 Januari 2021 yang dihadiri oleh Menteri Dalam Negeri, Menteri Kesehatan, dan Gubernur Se-Indonesia.

Bali sendiri memiliki angka data Kepatuhan memakai masker yang persentasenya mencapai 96,47%, serta Kepatuhan menjaga jarak dan menghindari kerumunan dengan persentase mencapai 91,95%.

Baca Juga: Tolak Dikonfrontasi, Gisel Minta Jadwal Ulang Pemeriksan, Padahal Nobu Sudah Siap

"Kepatuhan memakai masker serta Kepatuhan menjaga jarak dan menghindari kerumunan ini merupakan tertinggi di Indonesia," jelas Gubernur Bali, Wayan Koster saat melakukan Jumpa Pers terkait Penanganan Covid-19 di Provinsi Bali, pada Selasa 5 Januari 2021 di Gedung Gajah, Jaya Sabha, Denpasar.

Didampingi Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali, dr. Ketut Suarjaya, Wayan Koster sebelumnya menegaskan bahwa Provinsi Bali melakukan penerapan protokol kesehatan, karena berdasarkan kebijakan pengetatan penerapan protokol kesehatan yang diantaranya bersumber dari Surat Edaran Gubernur Bali Nomor 3355 Tahun 2020 tentang Protokol Tatanan Kehidupan Era Baru, dan Surat Edaran Gubernur Bali Nomor 2021 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Kegiatan Masyarakat Selama Libur Hari Raya Natal dan Menyambut Tahun Baru 2021 Dalam Tatanan Kehidupan Era Baru di Provinsi Bali.

Baca Juga: Meninggal Dalam Kecelakaan, Chacha Trio Macan, Banjir Ucapan Duka, Didoakan Diterima Iman Islamnya

"Kita telah mampu melakukan pencapaian hasil dari penerapan protokol kesehatan, dimana Penambahan kasus baru terkendali, rata-rata 98 orang per hari (data tanggal 4 Januari 2021). Selanjutnya, Tingkat kesembuhan mencapai 90,96%, dan hal ini merupakan tertinggi di Indonesia. Kemudian, Tingkat kematian terkendali dan cenderung menurun, rata-rata kurang dari 5 orang per hari, secara kumulatif mencapai 2,95% (data tanggal 4 Januari 2021)," ujarnya.

Ia juga menyebut bahwa penambahan kasus hanya terjadi di empat daerah saja.

Halaman:

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x