Biden Menang Pilpres AS, Huawei Disebut Bakal Dapat Untung Besar, Blokir Akan Dicabut?

- 10 November 2020, 06:25 WIB
Joe Biden dan Kamala Harris.
Joe Biden dan Kamala Harris. /Twitter.com/@JoeBiden

DENPASARUPDATE.COM - Pemerintahan baru bakal terwujud di negeri Paman Sam, ini terlihat usai berhasilnya Partai Demokrat merebut kembali kursi kepresidenan di Pemilihan Presiden Amerika Serikat (Pilpres AS) 2020.

Calon usungan partai tersebut yakni Joe Biden dan Kamala Harris berhasil memenangkan Pilpres AS dengan menyapu bersih 290 electoral votes dan 74 lebih suara rakyat Amerika Serikat, yang membuat pencapaian tertinggi sepanjang sejarah AS.

Menariknya, kemenangan Biden ini membuat banyak kalangan memperikirakan akan merubah gaya politik luar negeri AS, terutama dengan Tiongkok atau China.

Baca Juga: BLT BSU Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan Tahap 2 Telat Cair, Ada Peserta Dicoret Karena Ini

Pasalnya, selama periode Donald Trump dari Partai Republik, AS menerapkan politik luar negeri konfrontasi, terutama di bidang ekonomi dan teknologi dengan negeri Tirai Bambu tersebut.

Kedua  negara itu pun terjebak dalam perang dingin teknologi yang belum mereda hingga kini.

Sejumlah kebijakan ditelurkan untuk menjegal China, baik di Negeri Paman Sam sendiri maupun negara sekutunya.

Baca Juga: Ramalan Cuaca Jawa dan Bali Hari Ini Selasa 10 November 2020: Denpasar dan Bandung Cerah Berawan

Salah satunya adalah pembatasan hingga pemblokiran sejumlah teknologi buatan China, seperti teknologi buatan Huawei, TikTok, dan WeChat.

Halaman:

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang

Sumber: Asia Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x