BRI Liga 1 : Hot News! Bakal Beri Banyak Kejutan, Bos Arema FC Buka-bukaan Soal Bursa Transfer

- 28 Desember 2021, 13:27 WIB
BRI Liga 1 : Hot News! Bakal Beri Banyak Kejutan, Bos Arema FC Buka-bukaan Soal Bursa Transfer
BRI Liga 1 : Hot News! Bakal Beri Banyak Kejutan, Bos Arema FC Buka-bukaan Soal Bursa Transfer /Instagram @gilang_juragan99

DENPASARUPDATE.COM - Dalam bursa transfer jelang putaran kedua BRI Liga 1, Arema FC baru merekrut satu pemain anyar.

Hal itu lantas menimbulkan tudingan bahwa Arema FC terkesan lambat dalam mendatangkan para pemain untuk memperkuat Singo Edan di putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022.

Namun, bos Arema FC, Gilang Widya Pramana atau yang dikenal pula dengan Gilang Juragan 99 membantah jika manajemen tidak berburu pemain.

Baca Juga: BRI Liga 1: Resmi Gabung Macan Kemayoran Sambil Naik Skuter, Ahmad Bustomi: Gue Persija, Gue Champion!

Baca Juga: Persis Solo dan RANS Cilegon FC Promosi ke BRI Liga 1, Bos PSIS Semarang Bilang Begini!

Manajeman Arema FC sebenarnya diam-diam melakukan operasi senyap untuk membidik pemain yang tepat.

Rencananya, pada bursa transfer tengah musim ini, Arema FC bakal mendatangkan beberapa pemain.

Gilang Juragan 99, Presiden Arema FC, menegaskan pihaknya akan mendatangkan 3 pemain Timnas Indonesia yang saat ini tengah bertanding di Final Piala AFF 2020.

Baca Juga: Profil dan Biodata Nova Arianto, Asisten Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong yang Dijuluki Suster Ngesot

Baca Juga: Profil & Biodata Ezra Walian, Pemain Persib Bandung yang Ciptakan Gol Buka Timnas Indonesia ke Final Piala AFF

Rumornya, negosiasi sudah dilakukan dan tinggal menunggu eksekusi di awal tahun 2022.

Adapun 3 nama yang digadang-gadang akan memperkuat skuad Singo Edan, yakni Irfan Jaya, Pratama Arthan, dan Elkan Baggot.

Akan tetapi, 3 bomber Timnas Indonesia itu santer pula dikabarkan menjadi incaran Persib Bandung.

Rumor yang beredar Persib Bandung juga membangun komunikasi dan melakukan pendekatan dengan 3 pemain tersebut.

Baca Juga: Profil dan Biodata Shin Tae Yong, Pelatih yang Sukses Bawa Timnas Indonesia ke Final AFF Keenam Kalinya

Baca Juga: BRI Liga 1 : Putaran Kedua BRI Liga 1, Ini Strategi dan Persiapan Arema FC

Lebih lanjut, Gilang Juragan 99 menyampaikan pila bahwa karena saat ini sudah banyak pemain yang dikontrak klub-klub lain, pihak Arema FC bakal memaksimalkan pemain yang dimiliki terlebih dahulu.

“Saat ini banyak pemain yang sudah dikontrak klub-klub lain, jadi kita maksimalkan pemain yang ada saja,” tandasnya.***

 

Editor: Ida Ayu Novi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah