Liga 1 Kembali Makan Korban, Usai Robert Alberts Out dari Persib, Javier Roca Dicoret dari Persik vs Borneo FC

12 Agustus 2022, 11:15 WIB
Liga 1 Kembali Makan Korban, Usai Robert Alberts Out dari Persib, Javier Roca Dicoret dari Persik Kediri Jelang Lawan Borneo FC? /

DENPASARUPDATE.COM - Usai Robert Alberts memutuskan mundur dari Persib Bandung padahal baru 3 pekan melakoni Liga 1 2022/2023 bersama skuad Pangeran Biru, kini Persik Kediri juga dikabarkan mencoret Javier Roca dari kursi kepelatihan.

Tanda-tanda Persik Kediri mendepak Javier Roca mencuat tampak pada konferensi pers jelang pertandingan melawan Borneo FC di pekan keempat Liga 1 2022/2023.

Pertandingan antara Persik Kediri vs Borneo FC digelar di Stadion Brawijaya Kediri, Jumat, 12 Agustus 2022 sore.

Baca Juga: Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik Kediri vs Borneo FC di Laga Pekan Keempat Liga 1 2022/2023

Baca Juga: PSS Sleman Sebut 2 Pemain Barito Putera Ini yang Diwaspadai Jelang Laga Kandang Liga 1, Siapkan Antisipasi Ini

Namun, pada konferensi pers Persik Kediri 11 Agustus 2022, Javier Roca tidak hadir.

Dalam jumpa pers jelang laga melawan Borneo FC, asisten pelatih Persik Kediri Johan Prasetyo hadir untuk menggantikan Javier Roca dalam memberikan keterangan mengenai persiapan tim Macan Putih.

Baca Juga: ID Sakura School Simulator Rumah BTS dan ID Kode Parkour Terbaru 2022 serta Link Download Versi Update

Baca Juga: Download Stumble Guys Mod Apk 0.39, 0.40 Unlimited Gems, Unlock All Skin, Unlimited Money, Ini Link Unduh Ori

Hal itu sontak membuat kabar Javier Roca dan Persik Kediri berpisah semakin kuat.

Bahkan di berbagai media sosial, isu Javier Roca berpisah dengan Persik Kediri sangat kencang.

Baca Juga: Dikalahkan PSIS Semarang, Barito Putera Siapkan Ini Untuk Lawan PSS Sleman di Pekan Keempat Liga 1 2022/2023

Baca Juga: Menduduki Kasta Tertinggi Kijang Kapsul, Inilah Kelebihan Toyota Kijang Krista

Namun, Johan Prasetyo mengatakan bahwa absennya Javier Roca dalam konferensi pers jelang laga Persik Kediri vs Borneo FC lantaran sakit.

Akankah Javier Roca dan Persik Kediri menyusul Robert Alberts yang berpisah dengan Persib Bandung? Patut dinantikan.***

 

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Tags

Terkini

Terpopuler