Simak 5 Tips Sederhana Menguasai Mata Pelajaran, Nomor 4 Wajib Dilakukan

- 27 Januari 2021, 17:52 WIB
Ilustrasi belajar dimasa pandemi Covid-19
Ilustrasi belajar dimasa pandemi Covid-19 /thescienceexplorer



DENPASARUPDATE.COM – Masalah belajar anak juga masalah orang tua. Bagi pelajar sangat penting untuk memahami dan menguasai apa yang dipelajari. Baik tentang hal yang dipelajari didalam kelas ataupun yang ada di lingkungan sekitar.

Bahkan masa pandemic Covid-19 menjadi tantangan sendiri baik bagi guru maupun murid karena pembatasan pembelaran sudah diberlakukan dan kurangnya pertemuan yang membuat orang yang terkadang sulit dalam memahami sebuah pelajaran.

Gaya mengajar seorang guru juga bisa mempengaruhi siswa dalam memahami pelarajan. Namun yang mesti dipahami bahwasanya guru bukan hanya mengajar 1 siswa namun mengajar puluhan siswa dalam waktu yang bersamaan sehingga guru akan kurang mampu mengetahui sepenuhnya siswa yang sudah paham dan yang belum paham.

Baca Juga: Merapi Kembali Keluarkan Awan Panas, Status Siaga ditetapkan

Maka dari itu butuh tips khusus agar mudah dalam mengingat dan memahami pelajaran. Lantas bagaimana cara mudah agar bisa mengingat dan memahami pelajaran? Simak ulasan berikut ini:

1. Memfokuskan Pikiran Pada Saat Belajar
Hal yang pertama dilakukan ada fokus. Ada sebuah analogi tentang kekuatan pikiran jika difokuskan terhadap sesuatu. Contohnya tetesan air hujan yang jatuh mengenai batu apakah bisa membuat batu itu berlubang? Jawabannya sudah pasti tidak bisa.

Namun coba lah kita berpikir jika tetesan air itu berlangsung hingga tahunan dan terfokuskan pada titik batu yang sama maka batu tersebut akan berlubang. Lalum apa hubungann dengan pikiran kita? Anggaplah otak kita sebagai tetesan air itu, jika kita mengguakan pikiran kita untuk fokus pada satu titik maka otak kita akan mampu menangkap pesan-pesan yang tersampaikan melalui proses belajar.

Maka dari itu ada baiknya sebelum belajar atau saat akan memulai pelajaran, kita meyingkirkan semua benda yang bisa menggangu konsentrasi (misalnya: smartphone) selain itu tinggalkan atau lupakan sejenak hal-hal yang lain yang sedang dipikirkan selain dari belajar.

Baca Juga: Penyakit Osteoporosis Rentan Menyerang Lanjut Usia, Begini Cara Mencegahnya

Pusatkan pikiran dan konsentrasi pada materi-materi yang disampaikan oleh guru atau materi yang sedang dipelajari dengan begitu kemungkinan akan cepat menangkap maksud dari pelajaran yang disampaikan oleh guru anda.

2. Membuat Rangkuman Materi
Tak perlu mencatat semua yang dijelaskan oleh guru. cukup mencatat poin-poin utama dari materi pelajaran yang sedang guru ajarkan.

Jika selama ini kita kurang mencatat maka ubahlah kebiasaan tersebut. Apabila kita ingin serius menjadi siswa/orang pintar maka mulailah membuat catatan-catatan kecil setiap kali sedang belajar. Karena tidak setiap orang yang mempunyai daya ingat yang kuat, sehingga perlu adanya catatan kecil untuk merespon otak apabila apa yang kita butuhkan tiba-tiba lupa.

Baca Juga: WOW! 3 Tahun YouTube Klaim telah Membayar Rp 422,9 Triliun Kepada Jutaan Kreator Konten Video

3. Bertanya Kepada Guru
Ada Pribahasa mengatakan ‘malu bertanya sesat dijalan’. Hal itu seakan-akan menjadi hal yang sangat dibutuhkan oleh seorang siswa apabila kita tidak paham dengan materi yang sedang dipelajari. Jangan segan untuk bertanya.

Karena dimateri selanjutnya kemungkinan kita akan lebih susah memahaminya.

Jangan pernah berpikir seorang guru akan marah apabila kita bertanya, bahkan guru kalian merasa senang jika kamu bertanya karena mereka berpikir kamu memang serius untuk mempelajari apa yang mereka ajarkan.

Baca Juga: Breaking News! Bali United Tergabung di Grup G AFC Cup 2021

4. Membacanya Berulang Kali
Respon Otak dalam mempelajari hal baru terkadang membutuhkan waktu yang tidak singkat, terkadang kita tidak bisa memasukan seluruh materi dalam pikiran kita karena keterbatasan otak kita.
Membaca berulang kali sangat perlu diterapkan, karena hal itu bisa memperkuat daya ingat otak terhadap suatu masalah atau materi yang terkadang kita butuhkan pada waktu yang berbeda

5. Belajar di Waktu yang Tepat
Agar kita mudah mengingat dan memahami pelajaran maka harus bisa belajar diwaktu yang tepat. Beberapa waktu belajar yang menurut penulis yang sangat tepat bisa pada saat pagi hari di sore hari dan di malam hari dalam keheningan. ***

Penulis : Jujun Juanda

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: thescienceexplorer


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah