Jadi Politisi Dua Zaman, Ini Profil Lengkap dan Rekam Jejak Menpan RB Tjahjo Kumolo yang Meninggal Dunia

- 1 Juli 2022, 13:06 WIB
Jadi Politisi Dua Zaman, Ini Profil Lengkap dan Rekam Jejak Menpan RB Tjahjo Kumolo yang Meninggal Dunia
Jadi Politisi Dua Zaman, Ini Profil Lengkap dan Rekam Jejak Menpan RB Tjahjo Kumolo yang Meninggal Dunia /Tjahjo Kumolo/

DENPASARUPDATE.COM - Jadi politisi dua zaman, ini profil lengkap dan rekam jejak Menpan RB Tjahjo Kumolo yang meninggal dunia.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo meninggal dunia, Jumat 1 Juli 2022.

Kabar berpulangnya politikus senior PDIP itu dibenarkan oleh Ketua DPP PDIP yang juga Anggota Komisi IV DPR RI, Made Urip.

Baca Juga: Innalillahi, Menteri PAN RB Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia

Made Urip mengatakan bahwa Tjahjo Kumolo wafat pada hari ini, Jumat (1/7) sekitar pukul 11.10 WIB di RS Abdi Waluyo, Jakarta.

Ia menjelaskan bahwa sejawatnya di PDIP itu sendiri meninggal usai sempat menjalani perawatan intensif di RS Abdi Waluyo, Jakarta sejak dua minggu belakangan ini.

"Benar, kabar itu, mohon doanya," kata Anggota Komisi IV DPR RI kepada DenpasarUpdate.com, Jumat 1 Juli 2022.

Baca Juga: Gagal Bawa Bali United di AFC Cup, Nasib Teco Diujung Tanduk, Manajemen Evaluasi, Nama Pelatih Persib Mencuat

Saat ini, jenazah Tjahjo Kumolo sendiri akan dibawa ke rumah duka di Widya Chandra untuk disemayamkan.

"Sekarang masih di RS Abdi Waluyo. Akan dibawa ke rumah dinas di Widya Chandra IV No. 22," kata politikus PDIP Eva Sundari.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Jadi Salah Satu Aspirasi Kader di Rakerda, PAN Bali Usulkan 6 Nama Capres ke Meja Zulhas

Sekedar informasi, berikut adalah profil lengkap dan jejak karier Tjahjo Kumolo.

Dikutip dari situs pribadinya, Tjahjo Kumolo sendiri lahir di Surakarta atau Solo, Jawa Tengah, 1 Desember 1957.

Baca Juga: Langkah Persib ke Semifinal Piala Presiden Terjal, Robert Alberts Beri Kabar Buruk Ini Jelang Laga Lawan PSS

Ia adalah seorang politikus Indonesia yang saat ini menjabat sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia sejak 23 Oktober 2019, pada Kabinet Indonesia Maju.

Tjahjo sebelumnya pernah menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri Indonesia yang menjabat dari 27 Oktober 2014 hingga 20 Oktober 2019 pada Kabinet Kerja.

Baca Juga: Jokowi Makin Powerfull Usai Lantik Dua Menteri dan Tiga Wamen, Ini Nama-namanya!

Ia juga merupakan salah seorang politikus Indonesia, dan terpilih menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia periode 2009–2014 dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) dengan wilayah pemilihan Jawa Tengah I dan sekaligus menjadi Ketua Fraksi PDI-P di DPR RI dan juga menjadi anggota Komisi I yang membidangi pertahanan, luar negeri, dan informasi di DPR RI.

Tjahjo Kumolo secara mengejutkan dipilih oleh Megawati Soekarnoputri sebagai Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan periode 2010-2015myang pada periode sebelumnya duduk sebagai Ketua DPP Bidang Politik PDI-P.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Hari Raya Idul Adha 2022, Cocok Buat Foto Profil dan Status WA, FB, Twitter, TikTok

Tjahjo Kumolo sebelumnya juga pernah tercatat sebagai Ketua Umum KNPI dan anggota Partai Golongan Karya.

Ketika masih aktif di Golkar pada tahun 1987-1998, ia juga sempat duduk sebagai Anggota DPR RI/MPR RI mewakili daerah pemilihan Jawa Tengah pada periode 1987-1992 dan 1992-1998.

Baca Juga: PDIP Gelar Sekolah Kader, Komaruddin Watubun: Jadi Pemimpin Jangan Berbohong

Berikut karir dan rekam jejak Tjahjo Kumolo

Menteri PAN RB

Menteri Dalam Negeri 2014-2019

Sekjen PDI Perjuangan, 2010

Ketua OC Kongres III PDI Perjuangan, 2010

Ketua DPP PDI Perjuangan, 2005 – 2010

Baca Juga: Kode Redeem Freee Fire FF Hari Ini Jumat 1 Juli 2022, Segera Klaim Skin dan Senjata Tak Terduga dari Garena

Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Politik-Pemenangan Pemilu, 2005 – 2010

Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP PDI Perjuangan, 2005 – 2009

SC Kongres II PDI Perjuangan, 2005

Direktur SDM Litbang DPP PDI Perjuangan, 1999-2002

Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPR-RI, 2004 -2010

Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan DPR-RI, 2002 - 2003

Wakil Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan DPR-RI, 1999 – 2002

Baca Juga: Hati-hati, Ini Ciri WhatsApp Disadap dan WA Dibajak yang Tidak Disadari Pengguna

Anggota Komisi XI dan Anggota BKSAP DPR RI, 2004 – 2008

Anggota Komisi II, III dan Anggota BKSAP DPR RI, 1987 - 1992

Anggota Penasehat MPI/KNPI, 1993-1996

Ketua Umum DPP KNPI, 1990-1993

Sekretaris Jenderal KNPI Dati I Jawa Tengah, 1987-1990

Baca Juga: Link Download Stumble Guys V.30, File Lebih Ringan Support HP Android Kentang, Lebih Lancar?

Ketua DPD KNPI Dati I Jawa tengah, 1985-1988

Ketua Biro Organisasi KNPI Dati I Jawa Tengah,1983-1985

Dewan Pertimbangan PP PPM,1993-1997

Ketua PP PPM, 1989-1993

Wantim PP FKPPI, 1990-1997

Baca Juga: Drakor Remarriage & Desires Kapan Tayang dan nonton dimana ? Ini Jawabannya Lengkap dengan Link Nonton

Itulah politisi dua zaman, ini profil lengkap dan rekam jejak Menpan RB Tjahjo Kumolo yang meninggal dunia.***

 

 

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: Denpasar Update TjahjoKumolo.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah