Remaja Tikam Remaja, Ternyata Tersangka Dikenal Pendiam, Ini Sebabnya Tusuk Leher Korban

- 14 April 2021, 05:34 WIB
Remaja tersangka penusukan saat diamankan di Mapolsek Seririt Buleleng 13 April 2021 lalu.
Remaja tersangka penusukan saat diamankan di Mapolsek Seririt Buleleng 13 April 2021 lalu. /Humas Polres Buleleng/Denpasar Update

DENPASARUPDATE.COM – Menjelang hari raya Galungan, 12 April 2021 baru lalu terjadi peristiwa berdarah di Buleleng. Tepatnya, Banjar Dinas Kelodan, Desa Ringdikit, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, Bali.

Setelah melakukan pencarian, polisi akhirnya menangkap dan menetapkan seorang remaja bernama Dewa Putu Andre Basudewa sebagai tersangka. Hasil penyidikan polisi menyebutkan, tersangka tega menikam Ida Bagus KPW, (usia 15 tahun) yang tak lain adalah tewtangganya.

Apa sebabnya?. Andre Basudewa ditetapkan sebagai tersangka sejak Selasa, 13 April 2021. Polisi tak mengalami kesulitan karena tersangka tak berbelit-belit. Tersangka juga secara lugas menceritakan proses demi proses kasus penusukan yang terjadi.

Baca Juga: Lahir 14 April Menurut Kalender Bali: Sopan dan Jenius Seperti Albert Einstein

Ternyata, tersangka menusuk korban karena merasa sakit hati. Sebab tersangka sering diejek dan dijauhi. Dalam kondisi emosi, tersangka mendatangi teman-temannya yang sedang berkumpul di poskamling yang ada di Banjar Dinas Kelodan, Desa Ringdikit. Tersangka langsung menusuk korban di bagian leher.

“Motifnya tersangka ini sering diejek oleh teman-temannya, gara-gara badannya lebih kecil. Sampai akhirnya nekat menusuk korban ini. Kami masih dalami lagi, kenapa justru korban yang ditusuk. Sebab di TKP itu ada banyak remaja lainnya,” kata Kapolsek Seririt Kompol Gede Juli.

Polisi juga masih mendalami asal pisau yang dibawa tersangka untuk melakukan aksi penusukan. “Apakah ini direncanakan atau spontan. Itu masih kami dalami lagi. Sementara ini kondisi fisik dan psikis tersangka terlihat sehat dan biasa saja,” imbuh Juli.

Baca Juga: Soal Pergantian Wawan ke Samuel Reimas Saat Adu Penalti, Begini Tanggapan Teco

Kepala Desa Ringdikit I Made Sumadi yang dihubungi terpisah mengatakan, tersangka sebenarnya sosok yang pendiam. “Memang karakternya pendiam. Jarang keluar rumah. Makanya saat ada kejadian kemarin itu, saya kaget juga karena tidak menyangka anak ini sampai melakukan perbuatan seperti itu. Apalagi kan dia sebentar lagi seharusnya lulus SMA,” ujar Sumadi.

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah