Aklamasi, Gus Sombi Terpilih Lagi di Musda Golkar Karangasem

- 19 Agustus 2020, 21:50 WIB
Ketua DPD II Partai Golkar Karangasem terpilih, I Gusti Ngurah Setiawan (paling kiri) di Musda Partai Golkar Karangasem, Rabu 19 Agustus 2020
Ketua DPD II Partai Golkar Karangasem terpilih, I Gusti Ngurah Setiawan (paling kiri) di Musda Partai Golkar Karangasem, Rabu 19 Agustus 2020 /Rudolf A Soemolang

DENPASARUPDATE.COM - Partai Golkar Karangasem menggelar Musyawarah Daerah (Musda) di Sekretariat DPD II Partai Golkar Karangasem, Rabu 19 Agustus 2020.

Dalam Musda tersebut, PLT. Ketua DPD II Partai Golkar Karangasem, I Gusti Ngurah Setiawan alias Gus Sombi terpilih kembali secara aklamasi untuk memimpin partai tersebut lima tahun mendatang.

Gus Sombi melangkah mulus menduduki kembali jabatan tersebut setelah para pemegang suara sepakat mengarahkan dukungannya dalam pandangan umum yang dibacakan sejumlah perwakilan menerima sepenuhnya dan sepakat untuk ditetapkan sebagai ketua.

Baca Juga: Pendakian Rinjani Dibuka 22 Agustus, Pendaki Wajib Terapkan Protokol Kesehatan

Diketahui, pemegang hak suara di Musda Golkar Karangasem ada 14 suara masing-masing dewan pertimbangan (1 suara), Ketua DPD I (1 suara), Ketua DPD II (1 suara), Ketua PK (8 suara), organisasi pendiri Golkar (Kosgoro 1957, MKGR dan SOKSI ) 1 suara.

Lalu, organisasi didirikan Golkar AMPI, Alhidayah, Majelis Dakwah Indonesia, Satuan Kerja Ulama (1 suara) dan organisasi sayap (AMPG, KPPG dan Himpunan Wanita Karya) 1 suara, total 14 suara.

Baca Juga: Polda Bali Tolak Penangguhan Penahanan Jerinx

Usai ditetapkan sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Karangasem, I Gusti Ngurah Setiawan memberikan apresiasi sebesar-besarnya kepada seluruh kader Partai Golkar Karangasem yang sudah memberikan dukungannya kepada dirinya.

“Dengang terpilihnya saya secara aklamasi, ini adalah cerminan pengambilan keputusan dengan mengedepankan musyawarah mufakat. Semua keputusan berorientasi untuk membesarkan Partai Golkar,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x