Mata Kiri Gusti Putu Bocah 5 Tahun di Jembrana Dicakar dan Digigit Anjing Rabies, Begini Kronologinya

- 10 Juni 2021, 15:54 WIB
Ilustrasi anak kecil yang mendapatkan perlakuan pelecehan seksual
Ilustrasi anak kecil yang mendapatkan perlakuan pelecehan seksual /zonapriangan.com/

DENPASARUPDATE.COM - Nasib malang menimpa seorang bocah berusia 5 tahun di Jembrana, Negara, Bali. 

Seorang bocah berusia 5 tahun bernama Gusti Putu Angga menjadi korban cakaran dan gigitan anjing rabies di Desa Batuagung, Jembrana. 

Gusti Komang Budiartha yang merupakan paman korban mengungkapkan bahwa anjing rabies tersebut mencakar dan menggigit mata kiri korban.

Baca Juga: Buka 1.615 Formasi, Seleksi CPNS dan P3K di Kabupaten Tabanan Bali Menunggu Kebijakan BKN

Kejadian ini bermula ketika korban bersama teman bermain yang seusianya menggoda anjing, kemudian anjing itu dipukul dan lari. 

Akan tetapi, karena penasaran, anjing tersebut malah dikejar lagi. Anjing itu pun balik menggigit dan mencakar mata kiri korban. 

“Nah, itu udah waktu dia ngejar, anjing balik anjing itu langsung balik menggigit mencakar di bagian matanya,” ungkapnya pada Kamis 10 Juni 2021.

Baca Juga: Buruan Kuota Terbatas! BPUM BLT UMKM Rp 1,2 Juta Tahap 2 Masih Dibuka, Begini Cara Daftarnya

Kabid Keswan Kesmavet Dinas Pertanian dan Pangan Jembrana, I Wayan Widarsa, menjelaskan saat ini korban telah diberikan Vaksin Anti Rabies (VAR). 

Halaman:

Editor: Ida Ayu Novi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah