Sengketa Perebutan Klaim Pemanfaatan Air di Desa Les Buleleng & Desa Siakan Bangli, DPRD Bali Beri Solusi Ini

- 26 Januari 2021, 20:49 WIB
Sejumlah perwakilan warga dari Desa Les, Kabupaten Buleleng secara mendadak mendatagi gedung DPRD Bali, Selasa 26 Januari 2021.
Sejumlah perwakilan warga dari Desa Les, Kabupaten Buleleng secara mendadak mendatagi gedung DPRD Bali, Selasa 26 Januari 2021. /Moh. Salahudin Alayubi/Denpasar Update

DENPASARUPDATE.COM - Sejumlah perwakilan warga dari Desa Les, Kabupaten Buleleng secara mendadak mendatagi gedung DPRD Bali, Selasa 26 Januari 2021.

Mereka datang guna mengadukan permasalahan kisruh perebutan sumber air yang terjadi antara desa tersebut dengan tetangga yakni Desa Siakan, Kabupaten Bangli.

Para perwakilan warga Desa Les tersebut diterima oleh Komisi III DPRD Provinsi Bali.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Besok Rabu 27 Januari 2021 di RCTI, Trans TV, GTV, Trans 7, NET TV, SCTV, dan Global TV

Ketua Komisi III DPRD Bali, Anak Agung Ngurah Adhi Ardhana menyebutkan bahwa dalam pertemuan tersebutm perwakilan warga yang diwakili oleh Perbekel Desa Les, Gede Adi Wistra sempat menjelaskan bahwa pemerintahan dari kedua wilayah yakni Buleleng dan Bangli ini pernah turun tangan untuk mengatasi masalah terebut.

Lalu, Adhi Ardhana melanjutkan bahwa pihaknya memberi atensi khusus tentang persoalan air sungai yang menjadi persoalan prinsipil di wilayah tersebut.

Baca Juga: Berikut 5 Fakta-fakta dari BMKG Tentang Potensi Gempa di Sesar Lembang Bandung Barat

Apalagi, dalam permasalahan tersebut ada perbedaan klaim pemilikan pemanfaatan air sungai yang sumbernya berada di hutan lindung.

"Adanya sungai yang tidak berjalan natural, tidak berjalan semestinya sungai tersebut, diakibatkan oleh adanya pemanfaatan air atas saling klaim kepemilikan. Ada yang wewidangan sifatnya, ada yang kebendesaan adat, ada juga yang dikaitkan dengan kebutuhan-kebutuhan pokok masyarakat termasuk subak desa yang di bawah dibandingkan dengan desa yang di atas," ujar dia.

Halaman:

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x