Mengaku Sempat Kesal, Komang Teguh Termotivasi dan Akui Kualitas Elkan

- 5 November 2020, 10:22 WIB
Bek tengah Timnas U-19 Komang Teguh Trisnanda saat uji tanding di Kroasia
Bek tengah Timnas U-19 Komang Teguh Trisnanda saat uji tanding di Kroasia /PSSI

DENPASARUPDATE.COM – Kesal. Itulah yang ada di benak pemain belakang Timnas U-19 ketika sang arsitek Shin Tae-yong kembali memanggil bek jangkung Ipswich Town Elkan Baggott untuk mengikuti sisa TC di Kroasia.

Tentu ada yang kesal karena persaingan semakin ketat. Bek tengah Bali United asal Bali, Komang Teguh Trisnanda mengakuinya. Sebenarnya kami sebagai stopper disana (Kroasia) kesal karena Elkan datang. Disisi lain, saya akui Elkan mempunyai kualitas yang bagus,” terangnya.

Dari segi tinggi badan menurut Komang Teguh, postur Elkan menjulang tinggi. Dari segi kemampuan bermain, Komang Teguh juga mengakui bahwa dia dan bek tengah lainnya masih kalah, terutama dari segi pengalaman bertanding.

Baca Juga: Duo Komang Ikut Virtual Home Training Mulai Hari Ini

“Saya akui, pengalaman dia lebih banyak di Inggris. Saya sendiri sangat-sangat termotivasi dengan kehadiran Elkan. Mungkin saya harus lebih berani lagi. Jujur, kami sebagai stopper harus banyak belajar dari Elkan. Tuntutan tinggi ada di kami dan kami yang pasti harus paham dengan Bahasa Inggris,” tutupnya.

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah