Hasil Akhir PSM Makassar vs Persik Kediri: Main Imbang, Nasib Macan Putih dan Juku Eja Ada di Tangan Arema FC

- 19 Juni 2022, 20:00 WIB
Hasil Akhir PSM Makassar vs Persik Kediri: Main Imbang, Nasib Macan Putih dan Juku Eja Ada di Tangan Arema FC
Hasil Akhir PSM Makassar vs Persik Kediri: Main Imbang, Nasib Macan Putih dan Juku Eja Ada di Tangan Arema FC /PSM Makassar/

DENPASARUPDATE.COM - Berikut adalah hasil akhir PSM Makassar vs Persik Kediri di Grup D Piala Presiden 2022, Minggu 19 Juni 2022.

Bermain di Stadion Kanjuruhan, Malang, laga penuh gengsi dan tensi tinggi tersaji saat PSM Makassar bersua Persik Kediri.

Hanya saja, permainan yang berlangsung sengit tersebut harus berakhir dengan skor imbang kacamata 0-0.

Baca Juga: Persija Jakarta Tak Incar Kemenangan di Piala Presiden 2022

Padahal, sejak babak pertama, Persik Kediri mencoba terus melakukan tekanan ke lini pertahanan PSM Makassar.

Tetapi berkali-kali serangan yang dilakukan Renan Silva dkk masih dapat digagalkan oleh para pemain Juku Eja.

Baca Juga: Profil, Biodata, Statistik Andy Setyo Bek Persikabo 1973 yang Diduga Lakukan Rasis Kepada Pemain PSM Makassar

Padahal, klub berjuluk Macan Putih itu unggul dalam ball possession atau penguasaan bola.

Alhasil, skor imbang 0-0 bertahan hingga peluit turun minum ditiup oleh wasit.

Baca Juga: Geger Rendang Babi, Sejak kapan Rendang Punya Agama? Ini Kata Ustadz Adi Hidayat

Memasuki babak kedua, Persik Kediri mencoba mengganti strategi permainan dengan memasukkan Samsul Arifin dan Muhammad Taufiq untuk menggantikan Mohammad Rifaldi dan Arthur Irawan.

Di sisi lain, pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares masih tetap mempertahankan para pemainnya.

Baca Juga: GTA San Andreas Indonesia Mod Apk Plus OBB Update Juni 2022, Temukan Petualang Baru, Link Download DISINI!

Hasilnya, kedua tim tampil semakin agresif, seperti striker Persik Kediri Renan Silva mendapatkan peluang emas pada menit ke-51.

Saat itu, dia sudah berhasil melewati hadangan dari barisan pertahanan PSM. Namun, bola dari tendangan melambung yang sudah mengarah ke gawang dapat dihalau pemain Juku Eja dan hanya menghasilkan sepak pojok.

Baca Juga: Link Download eFootball PES 2022 Mod Apk, untuk Android, iOS, PC Lengkap dengan Cara Instal Tanpa Road

PSM Makasaar sendiri baru melakukan pergantian pemain saat laga memasuki satu jam. Pemain andalan mereka, Willem Jan Pluim masuk menggantikan M. Ramadhan Sananta.

Selain itu, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri juga diturunkan, Muhammad Rizky Eka Pratama dan Muhammad Dzaky Asraf Huwaidi ditarik keluar lapangan.

Baca Juga: Stumble Guys Versi 0.38, Mabar Lebih Seru dengan Menggunakan Versi Terbaru 2022 Klik Disini Link Download

Sepanjang babak kedua, sebetulnya ada banyak sekali peluang yang tercipta. Persik setidaknya menciptakan tujuh shots on target sepanjang laga, sedangkan PSM Makassar tiga.

Meski demikian, dari semua peluang yang hadir, tidak ada satu gol pun yang mampu dicatatkan. Semuanya berakhir tanpa membuahkan hasil.

Baca Juga: Borneo FC Kedatangan Pemain Timnas Indonesia, Eks Arema FC Komposisi Pemain Lengkap, Daya Gedor Makin Solid

Hingga pertandingan berakhir, tidak ada gol yang tercipta. PSM Makassar dan Persik harus puas berbagi poin setelah laga berakhir dengan skor 0-0.

Seperti yang diketahui, persaingan Grup D Piala Presiden 2022 berjalan ketat.

Kini Persik Kediri dan PSM Makassar menempati peringkat pertama dan kedua dengan raihan poin sama yakni empat.

Namun posisi kedua tim belum aman karena masih memungkinkan digeser oleh Arema FC atau Persikabo 1973 yang hanya terpaut satu poin.

Klasemen akhir Grup D Piala Presiden 2022 akan ditentukan dengan hasil duel antara Arema FC versus Persikabo 1973 yang digelar nanti malam.

Daftar Susunan Pemain Utama:

PSM Makassar (4-2-3-1): Reza Arya Pratama; Safrudi Tahar, Yuran Fernandes, Erwin Gutawa, Muhammad Rizky Eka; Bryan Cesar, Rasyid Bakri; Dzaky Asraf, Akbar Tanjung, Ramadhan Sananta; Everton Nascimento;

Pelatih: Bernardo Tavares

Baca Juga: Ciro Alves Patah Tulang Bahu, 4 Pemain Pilar Lain Cedera Serius Persib Bandung Terancam Pincang VS Bhayangkara

Persik Kediri (4-2-3-1): Dikri Yusron; Arthur Irawan, Mochammad Fisabillah, Arthur Felix, Yusuf Meilana; Rohit Chand, Mohammad Rifaldi; Riyatno Abiyoso, Renan Silva, Yohanes Pahabol; Joanderson De Jessus;

Pelatih: Javier Roca.***

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah