BABAK PERTAMA! PSM Makassar vs Persikabo 1973 Piala Presiden, Pluim Nyaris Buat Gol, Juku Eja Tampil Ngotot

- 15 Juni 2022, 17:17 WIB
BABAK PERTAMA! PSM Makassar vs Persikabo 1973 Piala Presiden, Pluim Nyaris Buat Gol, Juku Eja Tampil Ngotot
BABAK PERTAMA! PSM Makassar vs Persikabo 1973 Piala Presiden, Pluim Nyaris Buat Gol, Juku Eja Tampil Ngotot /Instagram/PialaPresiden

DENPASARUPDATE.COM - Babak pertama PSM Makassar vs Persikabo 1973 Piala Presiden 2022, Wiljan Pluim nyaris buat gol, Juku Eja tampil ngotot.

Pertandingan Grup D Piala Presiden 2022 antara PSM Makassar vs Persikabo 1973 berlangsung cukup seru.

Sejak peluit babak pertama ditiup oleh wasit, kedua tim baik PSM Makassar maupun Persikabo 1973 langsung melakukan jual-beli serangan.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG Link Live Streaming PSM Makassar vs Persikabo 1973 Grup D Piala Presiden 2022

Bahkan, baik PSM Makassar maupun Persikabo 1973 sempat membuat peluang emas dalam babak pertama.

Seperti pada menit ke-9’, PSM Makassar sempat mempunyai peluang untuk unggul.

Baca Juga: Diisukan Mundur dari Kursi Pelatih Arema FC Jelang Lawan Persik Kediri, Begini Jawaban Eduardo Almeida

Lewat umpan sepakan pojok, Yuran Fernandes yang melakukan heading mampu ditepis kiper Persikabo 1973.

Tetapi bola yang terlepas ini jatuh di kaki Wiljan Pluim yang langsung melepaskan tendangan.

Baca Juga: Profil, Biodata, Karier, Statistik Pemain Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri Calon Pemain Persija Jakarta

Lagi-lagi kiper Persikabo 1973 mampu menahan bola sepakan Wiljan Pluim dengan sempurna.

Persikabo juga mempunyai peluang emas di menit ke-19 lewat Gustavo Tocantis yang menggiring bola hingga ke dalam kotak penalti.

Baca Juga: Pamit dari Persijap Jepara, Harlan Suardi Siap Merapat ke PSM Makassar

Gustavo Tocantins tinggal berhadapan dengan Kiper PSM Makassar, Reza Arya Pratama.

Namun sepakan Gustavo Tocantins mampu digagalkan kiper PSM Makassar Reza Arya.

Baca Juga: Prediksi Skor dan Susunan Pemain PSM Makassar vs Persikabo 1973 Grup D Piala Presiden 2022

Reza Arya Pratama kembali membuktikan kualitasnya berada di bawah mistar gawang PSM Makassar.

Skor 0-0 PSM Makassar dan Persikabo 1973 hingga akhir babak pertama laga Grup D Piala Presiden 2022.***

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah