BRI Liga 1: UPDATE KLASEMEN SEMENTARA 11 Januari 2021, Lini Atas Masih Tak Goyah, Persipura Lolos Degradasi!

- 11 Januari 2022, 20:42 WIB
BRI Liga 1 : UPDATE KLASEMEN SEMENTARA Hingga 11 Januari 2021, Lini Atas Masih Tak Goyah, Persipura Lolos Zona Degradasi
BRI Liga 1 : UPDATE KLASEMEN SEMENTARA Hingga 11 Januari 2021, Lini Atas Masih Tak Goyah, Persipura Lolos Zona Degradasi /Instagram @liga1match

 

DENPASARUPDATE.COM - Pekan ke 19 putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022 sudah berjalan dan hari ini Selasa 11 Januari 2022 pertandingan pertama antara Persita Tangerang dengan Persela Lamongan serta pertandingan Persija Jakarta melawan Persipura Jayapura sudah selesai diselenggarakan.

Pada pertandingan pertama antara Persita Tangerang melawan Persela Lamongan, anak didik Widodo Cahyono Putro berhasil mencetak 3 gol ke gawang Laskar Joko Tingkir.

Sementara pada laga Persija Jakarta menghadapi Persipura Jayapura, Macan Kemayoran harus bertekuk lutut di hadapan skuad Mutiara Hitam dengan skor tipis 1-2.

Baca Juga: BRI Liga 1 : Kalah dari Persipura, Dwiki Arya Kartu Merah, Jakmania Sebut Masih Percaya Angelo Alessio?!

Kedua laga di pekan ke 19 BRI Liga 1 2021/2022 itu pun mengubah klasemen. Persipura Jayapura akhirnya bisa selamat dari zona degradasi.

Sedangkan, Persela Lamongan harus mengencangkan ikat pinggang dan mulai berbenah agar bisa keluar dari zona degradasi atau posisi nomor 2 dari bawah klasemen.

Baca Juga: BRI Liga 1 : Persita Tangerang Menggila! Babat Habis 3-0 Persela Lamongan

Di sisi lain, Persita Tangerang tampaknya mulai tancap gas dan mampu menempati posisi ke sembilan dengan koleksi 25 poin, dimana sebelumnya (10 Januari 2022) skuad Pendekar Cisadane berada di peringkat 11 dengan koleksi 22 poin.

Sementara itu, Persija Jakarta yang kalah dari Persipura Jayapura harus puas di tempatnya semula, yakni peringkat keenam dengan 28 poin.

Halaman:

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah