Real Madrid Akan Bangkrut? Sergio Ramos Segera Tinggalkan Santiago Bernabeu

- 16 Februari 2021, 06:03 WIB
Bek Real Madrid Sergio Ramos.
Bek Real Madrid Sergio Ramos. /Twitter.com/ Sergio Ramos/

DENPASARUPDATE.COM - Kemesraan antara El Capitano, Sergio Ramos dengan Real Madrid sepertinya akan segera berakhir. 

Kontrak Ramos ini sendiri baru berakhir pada pertengahan tahun ini atau musim panas nanti, tetapi rencana perpanjangan kontrak yang diinginkan Real Madrid seperto menemui halangan besar.

Ini karena rencana manajemen Real Madrid untuk melakukan penghematan dengan memangkas gaji para pemainnya akibat adanya pandemi Covid-19 ditolak oleh Ramos.

Baca Juga: Kembali Turun, Segera Intip Harga Emas Hari Ini Selasa 16 Februari 2021 di Pegadaian

Padahal, Ramos sendiri telah menyumbangkan lebih dari 650 penampilan untuk Real Madrid dengan sumbangan 100 gol dan 22 medali juara

 

 

Nama Ramos sendiri beberapa waktu terakhir dihubung-hubungkan dengan beberapa klub tenar Eropa, sebut saja klub asal Perancis yang sedang berambisi merebut titel penguasa Eropa Lig Champions Paris Saint-Germain serta klub Setan Merah asal Inggris Manchester United membutuhkan ketangguhan dia di lini belakang.

Baca Juga: Koster Imbau Gunakan Kain Endek Setiap Selasa, Fraksi PDIP DPRD Bali: Demi Kebaikan & Kesejahteraan Rakyat

Dikutip dari El Chiringuito, Jurnalis top Spanyol, Josep Pedrerol menyabut bahwa kali ini Real Madrid akan merelakan Sergio Ramos untuk pergi.

"Sergio Ramos akan meninggalkan Real Madrid. Saya kira tidak kemungkinan dia akan bertahan. Tidak ada jalan kembali," kata dia.

Baca Juga: Manchester United Imbang, City Semakin Kokoh tak Tertandingi di Puncak Klasemen

Apalagi, menurut dia saat ini El Real sedang membutuhkan banyak dana akibat krisis keuangan akibat terpaan pandemi Covid-19

"Real Madrid percaya bahwa itu adalah sebuah fakta bahwa Ramos memang pantas untuk bergabung dengan tim manapun yang dia inginkan untuk mendapatkan kontrak besar terakhir sebelum dia mengakhiri kariernya. Di dalam situasi ini, Real Madrid tidak akan menawarkan dia lebih banyak uang," sebut dia.

Baca Juga: Login Akun LTMPT di portal.ltmpt.ac.id Pendaftaran SNMPTN Dibuka Hari Ini, Ini Tata Caranya

Pedrerol merasa Ramos membuat kesalahan dengan menolak tawaran Madrid.

Menurut dia, kesepakatan itu mungkin saja berubah apabila kondisi keuangan semakin membaik.

"Sungguh disayangkan dan saya pikir Ramos keliru. Berusahalah. Terima saja pemangkasan 10 persen selama dua tahun dan kemudian, kalau situasi finansial membaik maka kesepakatannya bisa lebih baik juga," tutupnya.***

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang

Sumber: El Chiringuito


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x