Masuk Australia tanpa Karantina, juga Cabut Larangan Warganya Bepergian ke Luar Negeri, Ini Respons Bali

- 22 Oktober 2021, 15:34 WIB
Kantor Kedutaan Australia yang akan melonggarkan mobilitas internasional mulai 1 November 2021.
Kantor Kedutaan Australia yang akan melonggarkan mobilitas internasional mulai 1 November 2021. /Konjen Australia/Denpasar Update

Sementara, beberapa negara bagian dari wilayah teritori lainnya di Australia menurutnya masih meninjau untuk mengerjakan rencana pembukaan kembali mereka tetapi diperkirakan akan mengurangi atau meniadakan karantina dalam beberapa bulan mendatang setelah mereka mencapai tingkat vaksinasi yang tinggi.

Pelonggaran pembatasan perbatasan Australia ini pada awalnya hanya akan berlaku untuk warga negara Australia, penduduk tetap, dan keluarga mereka.

Baca Juga: RAMALAN ZODIAK CINTA Senin 25 Oktober 2021 untuk Gemini, Cancer, Leo, Virgo, Libra, Scorpio

Namun pemerintah negara tersebut dikatakan sedang berupaya membuka kembali perbatasan untuk semua warga negara asing, termasuk orang Indonesia, secepatnya.

"Dengan pembatasan yang dilonggarkan ini kami berharap dapat segera melihat wisatawan Australia pertama kembali ke Bali dan memperdalam hubungan bilateral Australia-Bali yang sudah terjalin lama. Inia adalah bagian penting dari hubungan bilateral kita dan fokus kami di Konsulat-Jenderal," katanya.

Terpisah Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Bali, Putu Astawa mengaku segera melakukan koordinasi ke Konjen Australia, rencananya dirinya akan bertemu untuk kemudian melakukan konferensi pers bersama. Pihaknya menjadwalkan pertemuan membahas hal ini pada 25 Oktober 2021, ini.

 Baca Juga: SPOILER Dan Link Baca Manga Tokyo Revengers Chapter 228: Munculnya Terano Sang Pembunuh!

"Saya belum bisa memberikan tanggapan, karena saya belum koordinasi sama Konjen ya, biar sama-sama kita presscon," katanya, Jumat 22 Oktober 2021. ***

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah