Kos-Kosan di Sesetan Ludes Terbakar, Korban Rugi Rp 2 miliar

- 12 Maret 2021, 09:21 WIB
Tim Pemadam Kebakaran Sedang Memadamkan Api di Kos-Kosan yang Terbakar Hebat di Jalan Sesetan, Denpasar Selatan
Tim Pemadam Kebakaran Sedang Memadamkan Api di Kos-Kosan yang Terbakar Hebat di Jalan Sesetan, Denpasar Selatan /BPBD kota Denpasar

DENPASARUPDATE.COM - Kebakaran hebat melanda sebuah kos-kosan di Jalan Raya Sesetan Gang Pakuk, Denpasar Selatan. Kejadian nahas tersebut terjadi pada Jumat 12 Maret pukul 05.35 wita.

Dari data laporan Badang Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota Denpasar kebakaran menghanguskan 7 kamar kos-kosan. "Luas area yang terbakar 7 are, yang bangunannya terdapat 7 kamar kos," ungkap sumber petugas.

Tim Damkar kota Denpasar bergerak ke lokasi memadamkan api setelah mendapat laporan dari seorang warga yang bernama Ibu Dewi. "Kami mengerahkan tim pemadam dari pos induk, serta tiga pos lainnya untuk memadamkan api," jelasnya.

Baca Juga: Hormati Hari Raya Nyepi, Layanan Transaksi ATM di Bali Dinonaktifkan Selama Tiga Hari

Dugaan kuat penyebab kebakaran karena korsleting listrik di kos-kosan tersebut. Sampai saat ini petugas masih melakukan penyelidikan.

Akibat kebakaran hebat, korban menderita keruguan sekitar Rp 2 miliar.***

Editor: M Hari Balo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah