Wagub Cok Ace Harap C20 Summit Suarakan Solusi Isu Kompleks Sebagai Dasar Pengambilan Kebijakan Publik

- 6 Oktober 2022, 21:30 WIB
Wagub Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati Membuka secara resmi perhelatan C20 Summit Tahun 2022 di Ballroom Hilton Resort, Nusa Dua, Badung, Rabu (Buda Wage, Klawu) 5 Oktober 2022.
Wagub Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati Membuka secara resmi perhelatan C20 Summit Tahun 2022 di Ballroom Hilton Resort, Nusa Dua, Badung, Rabu (Buda Wage, Klawu) 5 Oktober 2022. /Ahmad Latief Fahrezi/Denpasar Update

Untuk alasan inilah mengapa C20 Summit menjadi begitu penting dan untuk memastikan agar kita dapat memenuhi tanggung jawab kita terhadap lingkungan dan pembangunan yang inklusif.

Menurut Wagub Cok Ace, Pemerintah Provinsi Bali pun berkomitmen penuh untuk mendukung agenda C20 Summit melalui visi pembangunan Bali yakni“Nangun Sat Kerthi Loka Bali”.

Baca Juga: Pemkot Denpasar Raih Anugerah Kualitas JPT Kategori Baik Dari KASN

Dalam 4 tahun terakhir, banyak perubahan yang telah dilaksanakan baik di bidang infrastruktur maupun suprastruktur.

Pemerintah Bali menetapkan 5 sektor pembangunan prioritas, yakni; Pangan Sandang Papan, Kesehatan dan Pendidikan, Jaminan Sosial dan Ketenagakerjaan, Adat, tradisi, seni dan budaya, serta kearifanlokal, dan Pariwisata.

“Kelima sektor prioritas ini sangatlah penting dalam mewujudkan tujuan pembangunan Bali yang lebih baik yakni inklusif, berkelanjutan, dan bertanggungjawab secara spiritual (niskala),” imbuh Wagub sembari berharap semua negara di dunia dapat dengan serius berkomitmen untuk mengembangkan rencana pembangunan ekonomi yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.

Baca Juga: Anime Full No Sensor, Buruan Download Nekopoi Care Apk Latest Terbaru 2022, Tanpa Iklan

“Hal ini sebenarnya tidaklah mustahil untuk diwujudkan karena kita sekarang memiliki jumlah konsumen yang peduli pada lingkungan. Selain itu, perkembangan teknologi kita juga kini sangat maju sehingga dapat membantu mengurangi dampak negatif pada lingkungan. Ekonomi hijau tidak saja baik bagi lingkungan, tapi juga bermanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.

Chair of C20 Indonesia Sugeng Bahagio, selaku panitia kegiatan dalam laporannya menyatakan ajang tersebut untuk menunjukkan suara dari civil society kepada para pemimpin dunia dalam ajang G20.

Menunjukkan pada dunia, testimoni pada dunia, demokrasi yang sehat baik di Indonesia maupun dunia.

Halaman:

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah