Tingkatkan Layanan dan Pendapatan Daerah, Pemkab Jembrana Lauching E-Parking

- 21 Agustus 2022, 12:45 WIB
Tingkatkan Layanan dan Pendapatan Daerah, Pemkab Jembrana Lauching E-Parking
Tingkatkan Layanan dan Pendapatan Daerah, Pemkab Jembrana Lauching E-Parking /Ahmad Latief Fahrezi/Denpasar Update

DENPASARUPDATE.COM - Pemerintah Kabupaten Jembrana melalui Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tri Bhuwana berkerjasama dengan PT Mitra Kasih Perkasa (MKP E-Ticketing) melaunching sistem Elektronic Parking (E-Parking).

Peresmian tersebut dilakukan oleh Bupati I Nengah Tamba didampingi Ny. Candrawati Tamba, bersama Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf. Teguh Dwi Raharja serta Direktur Perumda Irwan di Sentral Parkir Jembrana, Sabtu 20 Agustus 2022.

Direktur Perumda Tri Bhuwana, Irwan menyampaikan bahwa keberadaan program E-Parking ini adalah wujud keikutsertaan Perumda dalam mendukung program P2DD (Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah) di Kabupaten Jembrana.

Baca Juga: Bosen Dengan Tampilan Standar Yamaha NMAX Anda? Ini Tips Modifikasi Keren Dan Ramah Di Kantong Pelajar

“Hari ini, bersamaan dengan yang terdapat di sentral parkir Jembrana, kita juga menempatkan E-Parking di Anjungan Betutu Gilimanuk. Penerapan sistem digitalisasi ini sebagai wujud pelayanan yang berkualitas, transparan dan akuntabel, serta memberikan rasa keadilan bagi masyarakat penerima manfaat jasa parkir,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati I Nengah Tamba menyambut baik adanya sistem elektronik parking ini, tentu hal tersebut wujud dari pemanfaatan digitalisasi guna meningkatkan kualitas pelayanan parkir, mengingat saat ini di Jembrana pengelolaan parkir masih dilakukan secara konvensional.

Baca Juga: Kendalikan Stabilitas Harga Sembako, Pemkot Denpasar Besok Gelar Operasi Pasar Serentak

Dan tentu saja dengan akurasi dan transparansi itu kata Tamba diharapkan dapat meningkatkan pendapatan daerah disektor parkir.

“Saya berharap dengan adanya produk dari MKP E-Ticketing ini, akurasi dan transparasi serta pendapatannya bisa ditingkatkan. Kita akan uji coba dulu beberapa bulan kedepan, kemudian kita evaluasi jika bagus dan pendapatan meningkat, kita akan minta disuport kembali untuk instalasi di spot-spot lainnya di Jembrana,” ucapnya.

Halaman:

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah