Pemkot Denpasar Respon Cepat Penanganan Banjir Pasca Hujan

- 9 Oktober 2022, 07:30 WIB
Hujan yang melanda Kota Denpasar sejak Jumat 7 Oktober 2022 malam hingga Sabtu 8 Oktober 2022 pagi menyebabkan banjir di beberapa titik.
Hujan yang melanda Kota Denpasar sejak Jumat 7 Oktober 2022 malam hingga Sabtu 8 Oktober 2022 pagi menyebabkan banjir di beberapa titik. /Ahmad Latief Fahrezi/Denpasar Update

"Akhir-akhir ini intensitas hujan meningkat, masyarakat kami imbau untuk selalu waspada," ujar Jaya Negara.

Dikatakan Jaya Negara pasca hujan, beberapa titik di Kota Denpasar terpantau banjir. Hal ini dikarenakan adanya saluran air yang tersumbat serta daya tampung saluran air yang melebihi batas.

Baca Juga: Jambore Nasional Peugeot ke-10, Wagub Cok Ace Harap Mampu Bantu Pulihkan Pariwisata dan Ekonomi Bali

"Jadi karena kita di hilir, intensitas hujan yang meningkat, terlebih di hulu dan hilir membuat saluran air penuh, kondisi inilah yang membuat terjadinya genangan di beberapa titik, namun sudah kita tangani," jelasnya

Pihaknya mengatakan, dalam penanganan kali ini berbagai pihak turut terlibat. Termasuk DPUPR Kota Denpasar, DLHK Kota Denpasar, Dinas Sosial Kota Denpasar, Basarnas, TNI/Polri dan BWS Bali Penida.

Dimana, penanganan dilaksanakan dengan menerjunkan dua unit mesin pompa besar, dan masing-masing pompa kecil yang tersebar di beberapa titik.

Baca Juga: LINK Download Minecraft 1.19.31 Android dan iOS Gratis Mojang Mod Combo APKPure Mediafire Banyak Dicari

Juga turut diserahkan bantuan selimut, pakaian, handuk dan makanan bagi masyarakat yang rumahnya terdampak banjir.

"Hingga siang hari kita pantau sudah mulai surut, semoga bisa tuntas hari ini, dan banjir bisa terkendali," ujarnya sembari mengajak masyarakat untuk bersama-sama tidak membuang sampah ke saluran air.

Sementara Kadis Sosial Kota Denpasar, I Gusti Ayu Laxmy Saraswati mengatakan, dalam menyikapi banjir di beberapa titik wilayah Kota Denpasar ini pihaknya telah menerjunkan relawan. Hal ini khususnya guna memenuhi kebutuhan pangan masyarakat.

Halaman:

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah