Pastikan Berada di Lokasi Lebih layak, Bupati Tabanan Tinjau Pengerjaan Relokasi Patung Bung Karno

- 7 September 2022, 19:00 WIB
Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya saat memantau tahapan proyek relokasi yang berlangsung di bundaran Kediri, Tabanan Rabu 7 September 2022.
Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya saat memantau tahapan proyek relokasi yang berlangsung di bundaran Kediri, Tabanan Rabu 7 September 2022. /Ahmad Latief Fahrezi/Denpasar Update

DENPASARUPDATE.COM - Sesuai dengan komitmen Pemerintah Kabupaten dalam mempercantik wajah Kota Tabanan, progress relokasi Patung Bung Karno dilangsungkan pada 8 September mendatang.

Hal tersebut diungkap langsung oleh Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya saat memantau tahapan proyek relokasi yang berlangsung di bundaran Kediri, Tabanan Rabu 7 September 2022.

Dikerjakan secara bertahap dengan kurun waktu yang singkat, relokasi ini menjadi bukti nyata keseriusan Pemkab Tabanan dalam melakukan pembangunan, sesuai dengan Visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali, Melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana, Menuju Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani (AUM).

Baca Juga: 7 Hal yang Wajib Diketahui dalam Bermain GTA San Andreas, Link Download Apk Full Version

Turut mendampingi Bupati siang itu, Sekda Tabanan, Asisten 3 dan Kadis PU beserta OPD Terkait.

Pengerjaan relokasi merupakan bagian dari program Pemkab Tabanan yang diprioritaskan di penghujung tahun 2022.

Berasal dari aspirasi masyarakat yang diserap lalu ditetapkan dalam APBD anggaran tahun 2022.

Baca Juga: Tolak Kenaikan Harga BBM, HMI Denpasar Geruduk DPRD Bali, Sebut Pemerintah Tak Pro Rakyat Kecil

Proses pemindahan Patung Ikonik Bung Karno ini telah dimulai sejak awal bulan September.

Halaman:

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x