WADUH! Hujan Lebat, Pohon Bertumbangan di Karangasem Sampai Menutup Jalan

- 6 Januari 2021, 05:00 WIB
Petugas BPBD dan Babinsa Karangasem bersiap menyingkirkan dahan yang menutup jalan di Karngasem
Petugas BPBD dan Babinsa Karangasem bersiap menyingkirkan dahan yang menutup jalan di Karngasem /BPBD Karangasem/Denpasar Update

DENPASARUPDATE.COM –Musim penghujan agaknya mulai memasuki masa puncak. Buktinya intensitas hujan sebulan terakhir terus menunjukkan peningkatan.

Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Karangasem Selasa, 5 Januari 2021 mengakibatkan banyak pohon bertumbangan. Sebagian sampai menutup jalan.

Beruntung pohon tumbang yang menimpa kabel PLN dan badan jalan di Banjar Dinas Beji, Desa Bungaya, Kecamatan Bebandem itu tidak sampai menimbulkan korban.

Baca Juga: Tolak Dikonfrontasi, Gisel Minta Jadwal Ulang Pemeriksan, Padahal Nobu Sudah Siap

Kalaksa BPBD Karangasem, Ida Bagus Ketut Arimbawa menuturkan, pohon tumbang tersebut merupakan pohon jenis boni dengan panjang 8 meter dan diameter 30 cm.

Akibat pohon yang tumbang tersebut menimpa kabel PLN dan menutup badan jalan, kemacetan tidak bisa dihindari. “Tidak ada korban jiwa atau luka dalam peristiwa tersebut,” terangnya.

Setelah melakukan penanganan mulai pukul 13.45, menurutnya penanganan baru selesai dilakukan pukul 14.50. Adapun akses jalan sudah kembali norma.

Baca Juga: Soal Vaksin, Wakil Ketua DPRD Bali: Kalau Belum Ada Rekomendasi dari BPOM, Ya Jangan Dulu!

Lebih lanjut diungkapkannya, Dinas Lingkungan Hidup Karangasem, bersama BPBD Karangasem, Polres Karangasem dan PLN melakukan pemangkasan pohon yang berpotensi membahayakan pengguna jalan.

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: DENPASARUPDATE


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah