Kunci Jawaban Soal PKN Kelas 12 SMA SMK MA Uji Kompetensi Bab 1 Soal Essai Halaman 32: Hal dan Kewajiban

9 November 2022, 08:00 WIB
Ilustrasi Kunci Jawaban Soal PKN Kelas 12 SMA SMK MA Uji Kompetensi Bab 1 Soal Essai Halaman 32: Hal dan Kewajiban /pexels/pixabay

DENPASARUPDATE.COM - Simak ulasan berikut ini terkait kunci jawaban soal PKN (Pendidikan Kewarganegaraan) untuk kelas 12 SMA SMK MA yang mengulas soal Uji Kompetensi Bab 1 pada bagian pertanyaan essai. Materi tentang hak dan kewajiban halaman 32.

Berikut merupakan ulasan jawaban dari soal essai yang ada pada buku halaman 32. Pertanyaan berkaitan dengan materi hak dan kewajiban. Soal ini merupakan bagian dari soal Uji Kompetensi Bab 1. Mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan untuk kelas 12 SMA SMK MA.

Jumlah pertanyaan pada essai ini ada lima soal dengan penjabaran yang diharapkan jelas dan detail. Siswa diharuskan menjawab lima pertanyaan essai tersebut.

Baca Juga: Nekat Merantau ke Jakarta, Gadis 19 Tahun Ini Sukses Jadi Konten Kreator dan Renovasi Rumah Orang Tuanya

Adapun jawaban dapat dicari di dalam materi buku sebelum penjabaran soal Uji Kompetensi tersebut.

Diharapkan siswa untuk berusaha mengerjakan soal tersebut tanpa mengandalkan ulasan kunci jawaban di dalam artikel ini. Sebab ulasan ini memang tidak direkomendasikan bagi siswa.

Ulasan kunci jawaban ini dibuat untuk dijadikan salah satu bahan referensi selama proses pendampingan belajar siswa. Secara tegas, ulasan ini hanya direkomendasikan bagi guru pengajar atau pendamping belajar siswa saja.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 10 SMA SMK MA Aktivitas 1.3 Komponen Jangka Sorong Kurikulum Merdeka Halaman 8 9 10 11

Simak ulasan jawaban berikut dengan cermat dan bijaksana. Kunci jawaban soal PKN (Pendidikan Kewarganegaraan) untuk kelas 12 SMA SMK MA yang mengulas soal Uji Kompetensi Bab 1 pada bagian pertanyaan essai. Materi tentang hak dan kewajiban halaman 32 yang dibahas tim Denpasar Update bersama Muhammad Ridwan, S. Pd alumnus Undiksha Singaraja. 

Uji Kompetensi Bab 1

Jawablah soal-soal di bawah ini secara jelas dan akurat!

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP MTs Kegiatan 4.4 Halaman 108 Materi Puisi

1. Jelaskan konsep hak asasi, hak warga negara, kewajiban asasi, dan kewajiban warga negara. Uraikan perbedaan dan persamaan konsep-konsep tersebut!

Jawaban :

- Konsep hak asasi merupakan suatu hak dasar atau pokok yang mana hak ini sendiri melekat sebagai kodrat pada setiap individu manusia dari semenjak dia lahir. Hak ini tidak bisa diganggu gugat karena merupakan anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa.

- Hak warga negara adalah sebuah hak yang melekat pada diri manusia itu sendiri sehubungan dengan posisinya sebagai warga negara.

- Kewajiban asasi adalah suatu kewajiban dasar atau pokok yang melekat pada diri manusia yang mana dalam hal ini sebagai konsekuensi dari adanya hak asasi.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP MTs Halaman 93: Menyimpulkan Informasi Isi Teks Tanggapan

 

- Kewajiban warga negara merupakan suatu kewajiban yang melekat pada diri manusia itu sendiri yang berkaitan dengan posisinya sebagai anggota suatu negara.

- Persamaan konsep hak asasi, hak warga negara, kewajiban asasi, dan kewajiban warga negara adalah sama-sama menjadi konsep yang menjelaskan hak dan kewajiban. Keempat konsep ini sama-sama menjelaskan mengenai hak dan kewajiban yang melekat dalam diri manusia.

- Perbedaan antara konsep hak asasi, hak warga negara, kewajiban asasi, dan kewajiban warga negara.

Hak dan kewajiban warga negara memiliki sifat yang universal sehingga tidak dipengaruhi oleh apapun, termasuk kewarganegaraan. Sedangkan hak dan kewajiban warga negara sifatnya terbatas, karena dipengaruhi oleh status kewarganegaraan seseorang dalam suatu negara.

 

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal IPS Kelas 7 SMP MTs Evaluasi Bagian Pilihan Ganda Kurikulum Merdeka Halaman 59

2. Kemukakan hak dan kewajiban warga negara yang terdapat dalam UUD NKRI Tahun 1945!

Jawaban :

Hak dan kewajiban warga negara yang terdapat pada UUD 1945 tercantum dalam Pasal 27 sampai dengan pasal 34. Hak-hak yang diatur dalam pasal tersebut, yakni sebagai berikut.

- Hak untuk mendapatkan kehidupan yang layak.

- Hak untuk mendapatkan pekerjaan.

- Hak untuk melanjutkan keturunan dan memperoleh keluarga.

- Hak untuk mendapatkan perlindungan serta keamanan.

Baca Juga: Ada yang Baru Ini Link Download Minecraft 1.19.40.02 Buruan Klik Disini 100 % Work HP Android, iOS, Laptop PC

 

Kewajiban yang tercantum dalam pasal tersebut adalah sebagai berikut.

- Kewajiban untuk menaati hukum pemerintahan.

- Kewajiban untuk upaya pembelaan negara.

- Kewajiban untuk menghormati hak asasi manusia orang lain.

- Kewajiban untuk menunjang pembangunan negara dengan menunaikan kewajiban perpajakan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal Bahasa Indonesia Kelas 11 SMA SMK MA Pertanyaan Mengenai Sebuah Cerita Halaman 107

3. Jelaskan faktor-faktor penyebab terjadi pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban warga negara baik yang bersifat internal maupun eksternal!

Jawaban :

Faktor internal penyebab terjadinya pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban warga negara adalah sebagai berikut.

- Rendahnya tingkat kesadaran dalam melakukan kewajiban demi memenuhi hak warga negara lainnya.

 

Baca Juga: Profil dan Biodata Bunda Corla Tiktokers yang Dijuluki Ratu Jreng Viral di TikTok

- Memiliki sikap apatis terhadap terpenuhinya hak warga negara lainnya.

- Memiliki sifat intoleran.

- Memiliki sifat individualis.

- Memiliki kondisi psikologis yang buruk.

Faktor eksternal penyebab terjadinya pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban warga negara adalah sebagai berikut.

Baca Juga: Ditunjuk Jadi Pelatih Anyar Persis Solo, Begini Kata dan Rencana Leonardo Medina ke Depan

 

- Lemahnya regulasi yang berlaku.

- Tidak ada ketegasan dalam pemenuhan kewajiban/pelanggaran hak.

- Kurangnya pendidikan/sosialisasi tentang pentingnya melakukan kewajiban demi terpenuhinya hak warga negara lainnya.

- Terdapat kesenjangan sosial yang terjadi.

- Adanya kesempatan untuk melakukan pelanggaran/pengingkaran.

 

Baca Juga: Pesawat Lion Air JT 330 Terbakar di Udara Hingga Harus Return to Base, Ini Penjelasan Pihak Maskapai

4. Menurut Anda, apa yang harus dilakukan pemerintah dalam menyelesaikan persoalan pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga negara?

Jawaban :

Berikut hal yang harus dilakukan pemerintah dalam menyelesaikan persoalan pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga negara.

- Penegakan supremasi hukum dan demokrasi.

- Melakukan optimalisasi terhadap berbagai macam peranan dari lembaga tinggi negara yang memiliki wewenang untuk melakukan penegakan terhadap hak dan kewajiban warga negara.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal IPS Kelas 7 SMP MTs Interaksi Antar Wilayah Melalui Produk: Halaman 42 Kurikulum Merdeka

 

- Melakukan peningkatan terhadap kualitas dari pelayanan publik guna untuk melakukan pencegahan dari berbagai macam bentuk pelanggaran hak dan pengingkaran dari kewajiban warga negara yang dilakukan oleh pemerintah.

- Melakukan peningkatan dari pengawasan pada masyarakat dan lembaga politik dalam melakukan penegakan hak dan kewajiban warga negara.

- Melakukan peningkatan terhadap prinsip kesadaran berbangsa dan bernegara pada masyarakat dengan cara melalui sebuah lembaga pendidikan formal.

- Melakukan peningkatan terhadap profesionalisme dari lembaga keamanan dan juga pertahanan negara.

 

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal Bahasa Indonesia Kelas 11 SMA SMK MA Pertanyaan Mengenai Sebuah Cerita Halaman 107

- Melakukan peningkatan terhadap kerja sama yang tergolong harmonis antar kelompok.

5. Bagaimanakah cara Anda untuk menghindari melakukan pelanggaran terhadap hak orang lain dan pengingkaran terhadap kewajiban dalamkehidupan sehari-hari?

Jawaban :

Cara untuk menghindari melakukan pelanggaran terhadap hak orang lain dan pengingkaran terhadap kewajiban dalam kehidupan sehari-hariadalah sebagai berikut.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA SMK MA Gagasan Pokok dan Gagasan Penjelas Halaman 63 64

- Melatih diri untuk tidak bersikap egois atau individualis yang terlalu mementingkan kepentingan pribadi.

- Menempatkan diri sebagai warga negara yang senantiasa memiliki hak dan kewajiban yang harus dilakukan.

- Memiliki sikap yang toleran terhadap segala bentuk perbedaan yang ada pada masyarakat.

 

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal IPA Kelas 9 SMP MTs Halaman 176: Memahami Konsep Beda Potensial

- Patuh dan taat terhadap segala peraturan yang ada di Masyarakat dari UUD 1945 hingga peraturan daerah.

- Menghargai pendapat, menghormati orang lain dan memgembangkan sikap tenggang rasa.

Disclaimer : Ulasan jawaban di atas hanya sekedar referensi. Bukan sebagai patokan jawaban yang mutlak paling benar. Apabila ditemukan perbedaan jawaban, maka akan diserahkan kembali kepada kebijakan guru pengajar atau pendamping belajar siswa masing-masing.

Demikian ulasan terkait kunci jawaban soal PKN (Pendidikan Kewarganegaraan) untuk kelas 12 SMA SMK MA yang mengulas soal Uji Kompetensi Bab 1 pada bagian pertanyaan essai. Materi tentang hak dan kewajiban halaman 32. Sekian. Semoga bermanfaat.***

 

Editor: Ida Ayu Novi

Tags

Terkini

Terpopuler