Persija Jakarta Tak Dilibatkan di Laga Pertama JIS, DPRD DKI Sebut Pengkhianatan Kepada The Jakmania

- 14 April 2022, 16:10 WIB
Persija Jakarta Tak Dilibatkan di Laga Pertama JIS, DPRD DKI Sebut Pengkhianatan Kepada The Jakmania
Persija Jakarta Tak Dilibatkan di Laga Pertama JIS, DPRD DKI Sebut Pengkhianatan Kepada The Jakmania /

DENPASARUPDATE.COM – Persija Jakarta dipastikan tidak dilibatkan dalam laga pertama di Jakarta International Stadium (JIS) oleh panitia International Youth Championship (IYC).

Tidak dilibatkannya Persija Jakarta dalam laga pertama tersebut dikritik oleh DPRD DKI Jakarta.

Ketua Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta, Anggara Wicitra Sastroamidjojo menyayangkan hal tersebut.

Baca Juga: Bek Persib Bandung Ini Bakal Dibajak Madura United, Jika Pemain Persija Jakarta Ini Tolak Pinangan Sape Kerrab

Ia menyebut bahwa tidak dilibatkannya Persija Jakarta dalam laga pertama itu merupakan pengkhianatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kepada Macan Kemayoran dan The Jakmania.

"Ini jadi laga pertama dalam sejarah JIS. Sejak awal Pak Anies selalu mengatakan JIS dibangun untuk Persija dan Jakmania, tetapi ternyata bukan mereka yang pertama merasakan bermain di sana,” ujar Anggara dalam keterangannya, Kamis 14 April 2022.

Baca Juga: Diincar Persija Jakarta, Persib Bandung, dan Bali United, Ini Jawaban Mengejutkan Bek Naturalisasi Sandy Walsh

Menurutnya, status JIS sebagai kandang sekaligus markas Persija Jakarta tersebut harus dirampungkan lebih dahulu baru kemudian digelar pertandingan.

Bahkan, seharusnya di dalam JIS juga dibangun sekretariat The Jakmania sebagai suporter setia Persija Jakarta  dan hias dengan atribut Macan Kemayoran sebelum menerima tamu.

Halaman:

Editor: Ahmad Latief Fahrezi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x