Tiga Bulan Lebih Menghilang, Jack Ma Tiba-Tiba Muncul Bersama Guru di Pedesaan Tiongkok

- 21 Januari 2021, 11:34 WIB
Pendiri Alibaba Group Jack Ma
Pendiri Alibaba Group Jack Ma /pikiran rakyat/denpasar update

DENPASARUPDATE.COM – Setelah dinyatakan menghilang selama sejak Oktober 2020, pendiri Alibaba Group, Jack Ma akhirnya muncul di publik pada Rabu, 20 Januari 2021. Dia melakukan pertemuan online dengan 100 guru yang bertugas di pedesaan.

Dia tidak muncul ke publik sejak 24 Oktober setelah mengkritik sistem perbankan Tiongkok dalam pidatonya di Shanghai. Ma juga membatalkan kehadiran sebagai juri di episode terakhir acara kompetisi bisnis televisi.

Dikutip DenpasarUpdate.Com dari laman TianmuNews.Com media online di bawah Zhejiang Online,  melaporkan, misteri keberadaan Jack Ma kehadapoan public saat Ma melakukan pertemuan online dengan para guru melalui konferensi video.

Baca Juga: Heboh Amanda Manopo Pernah Menikah, Ibunda dan Billy Syahputra Beri Klarifikasi Begini

Sementara itu Jack Ma Foundation menyatakan, acara yang diikuti Ma merupakan rutin tahunan bertajuk Inisiatif Guru Perdesaan. Alibaba Group pun mengonfirmasi Ma menghadiri acara online tersebut.

Dalam video berdurasi 50 detik tersebut, Ma, yang mengenakan sweater biru tua, berbicara langsung ke kamera dari sebuah ruangan dengan dinding marmer abu-abu. Tidak jelas dari mana dia berbicara.

Sementara 100 guru perdesaan yang ikut di acara itu merupakan penerima Penghargaan Guru Perdesaan Jack Ma. Tahun-tahun sebelumnya acara ini digelar melalui tatap muka langsung di Kota Sanya.

Baca Juga: Juara Paro Musim, Solskjaer Enggan Pikirkan Juara

"Kita tidak bisa bertemu di Sanya karena wabah. Begitu wabah berakhir, kita harus mencari waktu sebagai pengganti bagi semua orang ke Sanya, lalu kita bertemu lagi," ujarnya, dalam video. ***

Penulis: Jujun Juanda

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: TianmuNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x