UPDATE, Dugaan Kelalaian Mencuat, Polresta Bandung Periksa Panpel Terkait dengan Tewasnya Dua Bobotoh Persib

- 18 Juni 2022, 14:05 WIB
Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung - UPDATE, Dugaan Kelalaian Mencuat, Polresta Bandung Periksa Panpel Terkait dengan Tewasnya Dua Bobotoh Persib di GBLA
Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung - UPDATE, Dugaan Kelalaian Mencuat, Polresta Bandung Periksa Panpel Terkait dengan Tewasnya Dua Bobotoh Persib di GBLA /

 

DENPASARUPDATE.COM - Dugaan kelalaian mencuat, Polresta Bandung periksa Panpel terkait dengan tewasnya dua Bobotoh Persib di GBLA.

Dua orang Bobotoh meninggal dunia saat laga Persebaya Surabaya vs Persib Bandung yang digelar hari Jumat, 17 Juni 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Meninggalnya dua orang Bobotoh ketika kemenangan Persib Bandung atas Persebaya Surabaya tentu menjadi duka cita yang mendalam tak hanya bagi suporter sepakbola, tetapi juga pihak manajemen, pelatih, pemain Pangeran Biru.

Baca Juga: Dua Bobotoh Tewas di Laga Persebaya vs Persib, Jakmania Ikut Berduka: Jangan Ada Korban Lagi di Sepakbola

Pihak Kepolisian pun membenarkan adanya dua orang Bobotoh yang meninggal dunia lantaran berdesak-desakkan ketika akan memasuki stadion GBLA untuk menyaksikan laga Persebaya Surabaya vs Persib Bandung, Jumat, 17 Juni 2022.

"Iya betul. Ada dua orang yang meninggal," ungkap Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin, Sipayung, Sabtu 18 Juni 2022 dikutip Denpasarupdate.com dari Galamedia.com.

Baca Juga: Membludak Penonton Laga Persib vs Persebaya, Fasilitas GBLA Rusak Parah, Hingga Insiden Tewasnya Dua Bobotoh

Dua Bobotoh Persib Bandung itu meninggal dunia setelah petugas dari tim medis memberikan perawatan di rumah sakit Sartika Asih.

Lebih lanjut, Aswin mengungkapkan bahwa dua orang Bobotoh Persib Bandung yang meninggal itu, diduga kehabisan oksigen keyika berada di Stadion GBLA.

Halaman:

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: Galamedia Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x