Tayang Mulai 1 April, Drakor TOMORROW, Fantasi Romantis Petualangan Choi Joon Woong hingga Kisah Malaikat Maut

- 31 Maret 2022, 07:26 WIB
Para aktor Drama Korea Tomorrow yang salah satunya dibintangi oleh Choi Joon Woong
Para aktor Drama Korea Tomorrow yang salah satunya dibintangi oleh Choi Joon Woong /Netflix/Korea Drama List

DENPASARUPDATE.COM –  Satu lagi Drama Korea (drakor) yang akan menyajikan hiburan spesial. Melansir dari korea drama list, drama Tomorrow dipastikan akan menjadi pembuka bulan April 2022 ini yang akan tayang di MBC dan Netflix.

Drama korea tomorrow yang bergenre fantasi romantis ini akan mengisahkan seorang pria bernama Choi Joon Woong yang diperankan oleh Rowoon dari SF.

 Choi Woong berusaha untuk mencari pekerjaann namun sangat sulit bagi dirinya untuk mendapatkan pekerjaan, padahal Choi Jonn Woong merupakan mahasiswa lulusan dari Universitas bergengsi dan memiliki tampang seperti pria yang sangat sempurna, belum lagi kedua orang tuanya adalah orang yang kaya raya.

Baca Juga: PikiranRakyat.com Sabet Penghargaan Gold Winner IPMA dan SPS Awards 2022 Kategori General News Online Terbaik

Suatu malam Choi Joon Woong mengalami kecelakaan saat sedang mencari pekerjaan dan secara kebetulan bertemu dengan malaikat pencabut nyawa Gu Ryeon yang diperankan oleh Kim Hee Seon dan Im Ryoong Gu yang diperankan oleh Yun Ji On.

Kedua malaikat maut tersebut merupakan tim manajemen krisis di markas manaajemen Roh Ahirat.  Gu Ryeon dengan karakter malaikat maut yang kuat dan karismatik sebagai ketuanya sedangkan Im Ryoong Gu dengan keperibadian dan professional tetap berjalan seimbang adalah anggotanya.

Tujuan kedua malaikat maut itu adalah untuk berburu orang-orang yang ingin mengakhiri hidupnya, dan dalam alur ceritanya nanti  Choi Jonn Woong akan menjadi salah satu tim dari malaikat maut.

Baca Juga: Jungkook Positif Covid-19, Boyband BTS Terancam Gagal Tampil di Grammy Award 2022, Bikin Kecewa Fans?

Namun ada satu malaikat maut yang tidak setuju dengan pekerjaan tim manajemen krisis yang berusaha menyelamatkan orang-orang yang ingin mengahiri hidupnya.

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: Korea Drama List


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x