Tanpa Calon dari Denpasar, Airlangga Hartarto Beri Pengarahan Lima Calon Kepala Daerah di Bali

- 20 Agustus 2020, 20:16 WIB
Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto bersama jajaran Partai Golkar se-Bali dan lima Cakada Golkar se-Bali
Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto bersama jajaran Partai Golkar se-Bali dan lima Cakada Golkar se-Bali /Rudolf Arnaud Soemolang

DENPASARUPDATE.COM - Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto memberikan pengarahan kepada lima pasangan calon yang diusung Golkar di Pilkada Serentak 2020 se-Bali.

Para calon yang diberikan arahan oleh Airlangga tersebut antara lain pasangan dari Karangasem, I GA Mas Sumatri dengan Made Sukerana.

Kemudian pasangan dari Jembrana, Nengah Tamba dan Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat).

Baca Juga: Habiskan Liburan Panjang, Kubu Bakas Tawarkan Kuliner Khas Klungkung dan Pemandangan Hamparan Sawah

Lalu, I Made Subrata dan Ngakan Kutha Parwata, pasangan dari Bangli.

I Gusti Ngurah Agung Diatmika dan Wayan Muntra, pasangan dari Badung. Serta, AA Ngurah Panji Astika dan Dewa Nyoman Budiasa dari Tabanan.

Saat dikonfirmasi, Ketua DPD Partai Golkar Bali, Nyoman Sugawa Korry menyatakan bahwa pertemuan tersebut merupakan ide dari jajaran Golkar Bali.

Baca Juga: Gara-gara Lupa Matikan Kamera, Staf DPR Brazil Asyik 'Ena-Ena' Saat Rapat Dewan Virtual

Sugawa menjelaskan bahwa disela dari agenda Airlangga Hartarto selaku Menko Perekonomian, pihaknya di internal Golkar sengaja memanfaatkan momen kedatangan Airlangga Hartarto ke Bali dalam kapasitas sebagai Ketua DPP Partai Golkar.

Halaman:

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x