Sambut Imlek, Kelenteng Kongco Bio Tabanan pun Bersolek, Pandemi, Tak Sajikan Makanan

- 8 Februari 2021, 04:00 WIB
Pengurus Kelenteng Kongco Bio Tabanan sedang memasang lampion sambut Imlek
Pengurus Kelenteng Kongco Bio Tabanan sedang memasang lampion sambut Imlek /kartika mahayadnya/Denpasar Update

DENPASARUPDATE.COM – Selain di Kuta dan sejumlah temoat lain di Bali, Kelenteng Kongco Bio Tabanan juga bersolek menyambut Imlek yang jatuh pada 12 Februari 2021 mendatang.

Setiap sudut dibersihkan dan mulai memasang lampion. Tembok di cat ulang ornamen dan menggantikan lilin serta dupa yang biasanya dipakai untuk upacara dan ritual doa.

Pengurus atau Lau Chu Kongco Bio Tabanan Haris Iswara, mengatakan, perayaan Imlek tahun 2021 di klenteng Kongco Bio Tabanan memang akan berbeda dengan imlek tahun sebelumnya.

Baca Juga: Waspada! Anda Alergi Telur? Ini Dia Gejala dan Bahan Makanan yang Perlu Dihindari

Karena dalam suasana pandemic Corona,  pengurus kelenteng akan dilakukan pembatasan persembahyangan. Mulai dari pembatasan umat yang bersembahyang hingga batasan waktu persembahyangan.

Persembahyangan Imlek akan dilakukan mulai sejak pukul 07.00 pagi hingga pukul 20.00. Kemudian umat yang bersembahyang juga akan dibatasi. Minimal 5-10 orang yang bisa masuk bersembahyang di kelenteng. Baru kemudian dilakukan secara bergiliran oleh umat lainnya.

“Kami juga tidak memperboleh umat bersalam-salaman. Artinya usai mereka bersembahyang. Pengurus klenteng akan mengarahkan warga untuk langsung pulang ke rumah masing-masing,” ungkap pria yang memiliki nama mandarin Tjioe Tung Fung.

Baca Juga: TP PKK dan PAKIS Bali Bantu Korban Kebakaran di Lokasi Pengungsian

Pengurus kelenteng juga sudah menyiapkan segala protokol kesehatan Covid-19 bagi umat. Mulai kesiapan tempat cuci tangan, hand sanitizer dan alat pengukur suhu (thermogun).

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x