Desa Wisata Bakas Hadirkan Wahana Sensasi Baru 'Melangit Bali Adventure'

- 22 Agustus 2022, 20:30 WIB
 Melangit Bali Adventure, yang terletak di Dusun Kawan Desa Bakas, merupakan salah satu wahana baru yang ada di Desa Wisata Bakas, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung.
Melangit Bali Adventure, yang terletak di Dusun Kawan Desa Bakas, merupakan salah satu wahana baru yang ada di Desa Wisata Bakas, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung. /Ida Ayu Novi/Denpasar Update

DENPASARUPDATE.COM - Melangit Bali Adventure, yang terletak di Dusun Kawan Desa Bakas, merupakan salah satu wahana baru yang ada di Desa Wisata Bakas, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung.

Wahana ini menampilkan Kayaking, Tubbing dan Rest Area yang menyajikan makanan, minuman.

Hal ini terlihat saat Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menghadiri acara LF SP2020 dan Pengukuhan Desa Cinta Statistik di Melangit Bali Adventure, Desa Bakas, Kecamatan Banjarangkan, Senin 22 Agustus 2022.

Baca Juga: Minta Maaf ke Persikabo 1973 Atas Joget Osas Saha, Begini Pernyataan Resmi Persita Tangerang

Bupati Suwirta yang berbincang- bincang dengan pihak pengeloloa mengatakan tempat ini sangat indah untuk dikunjungi.

Bupati Suwirta juga mengajak semua masyarakat Klungkung untuk ikut mempromosikan Melangit Bali Adventure lewat media sosial.

"Mari bersama-sama kita bangkitkan desa wisata dengan mempromosikan lewat media sosial, untuk lebih dikenal dan mendatangkan wisatawan" ujar Bupati Suwirta.

Baca Juga: Bupati Suwirta Dukung Penuh Long Form Sensus Penduduk Badan Statistik Klungkung

Pihaknya juga mengajak pihak pengelola untuk bersama-sama untuk menguatkan branding desa wisata ini.

"Kekuatan branding dewa wisatan ini harus kuat, dan bisa berkolarborasi dengan wisata lainnya. Semua objek wisata yang ditawarkan harus di publis di media sosial, penuhi media sosial dengan desa wisata yang ditawarkan dan di update terus," jelas Bupati Suwirta.

Baca Juga: Bakal Lawan Persebaya, Carlos Fortes Kembali Absen Bela PSIS, Sergio Alexandre Ungkap Fakta Mengejutkan

Pengelola Melangit Bali Adventure, Tude mengatakan Melangit Bali Adventure merupakan wahana air, yang melakukan aktivitasnya di Sungai Melangit, dimana aktivitas Kayaking ini menempuh waktu 1,5 jam sensasi di dalam air.

Melangit Adventure juga menyediakan rest area dengan kapasitas 50 orang.

"Sepanjang perjalanan menuju Melangit Adventure Pelancomg akan melihat pemandangan persawahan. Kami juga menyediakan tempat outbound, family gathering dan Wedding Event yang luas,“ pungkasnya.

Baca Juga: Siap Saingi Motor Yamaha NMAX dan Honda PCX, Pabrikan Motor Asal Italia Malaguti Luncurkan Madison 150

Tude juga mengajak semua insang pariwisata yang ada di Kabupaten Klungkung untuk ikut memeperkenalkan Melangit Bali Adventure dan mengajak wisatawan lokal maupun mancanegara untuk datang ke Melangit Bali Adventure ini.***

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x