Sindir Acara Pernikahan Putri Habib Rizieq, Ferdinand Hutahean: Nies awas Covid

- 14 November 2020, 16:03 WIB
Ferdinand Hutahaean (kiri) mengomentari pernyataan Andi Arief soal Habib Rizieq Shihab (kanan).
Ferdinand Hutahaean (kiri) mengomentari pernyataan Andi Arief soal Habib Rizieq Shihab (kanan). /

DENPASARUPDATE.COM - Ferdinand Hutahaean kembali menyindir Pemprov DKI Jakarta terkait dengan pernikahan putri Habib Rizieq Shihab.

Mantan politisi Partai Demokrat ini secara langsung menyindir Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Ia juga mengingatkan bahaya pandemi Covid-19.

Baca Juga: Mulai Januari 2021 Masyarakat Jawa Madura Bali Tidak Bisa Lagi Nikmati Premium dan Pertalite

Ferdinand mengungkapkan hal itu melalui akun twitter miliknya.

Dia menuliskan Jakarta amburadul dan Pemprov DKI hanya sibuk melayani 1 orang.

"Jakarta amburadul? Jakarta tanpa aturan atau Jakarta bebas melanggar aturan?
Pemprov DKI sibuk melayani 1 orang?
Benarkah demikian?," tulisnya sebagaimana dilihat DenpasarUpdate.com (Pikiran Rakyat Media Network) pada Sabtu, 14 November 2020.

Ferdinand juga menyindir penyelenggara acara adalah pihak yang dulu bersuara dengan meminta lockdown.

Baca Juga: Penyaluran KUR Sektor Kelautan dan Perikanan Ditargetkan Mencapai Rp 4,5 Triliun Tahun 2020

"Gerombolan yg dulu ngotot dgn mulut caci maki minta lockdown itulah kini yg justru tak perduli dgn penularan covid. Nies, awas covid..!— Ferdinand Hutahaean,"(@FerdinandHaean3) ungkapnya.

Ferdinand juga menyebutkan secara gamblang karena hutang budi hingga berani melanggar aturan sendiri.

"Sejarah akan mencatat kelak, demi hutang budi, Gubernur DKI Jakarta membiarkan aturan yg dia tanda tangani sendiri tidak berlaku dan dia turut menjadi pelanggar aturan itu sendiri," tambahnya.

Baca Juga: Bali Diterpa Gelombang Panas? Begini Penjelasan BMKG

Selain itu, dia juga mengingatkan sifat orang munafik, yakni antara perbuatan dan ucapan tidak sama.

"Kemunafikan memang ditandai perbuatan yg tak sama dgn yg diucapkan. Waspadalah dgn org yg begini," tutupnya.

Baca Juga: Soal Kontroversi RUU Minuman Beralkohol, Sekjen MUI: Minuman Keras Itu Tidak baik!

Seperti diketahui sebelumnya bahwa Habib Rizieq Shihab rencananya akan menikahkan putrinya dengan pria bernama Irfan Alaydrus.

Acara tersebut akan digelar di kawasan Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat, kediaman Habib Rizieq Shihab.

Baca Juga: Soal Viral Video Mesum Mirip Gisel, Roy Suryo Sebut Nyaris Mirip 100 Persen

Habib Rizieq Shihab juga akan menggelar acara Maulid Nabi Muhammad SAW pada 14 November 2020 pukul 18.30 WIB, yang rencananya berlangsung di markas FPI, Gang Paksi Jalan Petamburan III, Kelurahan Petamburan, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat.***

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah