STOP PRESS! KPU Tetapkan Jaya-Wibawa Menang Pilkada Denpasar, Jayanegara Ungkapkan Ini

23 Januari 2021, 17:58 WIB
KPU Kota Denpasar menggelar tahapan penetapan pasangan calon (paslon) terpilih pada Pilkada Kota Denpasar di Hotel Grand Bali Beach Sanur, Sabtu 23 Januari 2021. /Moh. Salahudin Alayubi/Denpasar Update

DENPASARUPDATE.COM - KPU Kota Denpasar menggelar tahapan penetapan pasangan calon (paslon) terpilih pada Pilkada Kota Denpasar di Hotel Grand Bali Beach Sanur, Sabtu 23 Januari 2021.

Dalam acara tersebut, KPU Denpasar akhirnya menetapkan pasangan nomor urut 1 I Gusti Ngurah Jayanegara-Kadek Agus Arya Wibawa (Jaya-Wibawa) sebagai pemenang dengan perolehan suara sebanyak 184.655 atau 81,21 persen dari total suara sah.

Penetapan ini sendiri dilakukan secara serentak se-Bali usai tidak adanya  permohonan perselisihan hasil pemilihan untuk Kota Denpasar pada tahun 2020.

Baca Juga: 5 Cara Obati Rematik Secara Alami dan Mudah Tanpa Obat-Obatan

"Dengan mempedomani PKPU Nomor 5 tahun 2020 tentang tahapan dan PKPU nomor 19 tahun 2020 tentang penetapan rekapitulasi penghitungan hasil serta dari hasil regulasi Oleh Mahkamah Konstitusi kepada KPU, KPU menyampaikan bahwa tidak ada permohonan perselisihan hasil pemilihan untuk Kota Denpasar pada tahun 2020," kata Ketua KPU Kota Denpasar, Wayan Arsa Jaya, Sabtu 23 Januari 2021.

Arsa juga menyebutkan bahwa pihaknya bersyukur dengan lancarnya jalannya Pilkada tersebut.

Baca Juga: Terpapar Covid-19, Doni Monardo Yakin Tertular Saat Lepas Masker dan Makan Bersama

"Tentu apa yang menjadi iktihar kita bersama, agar terhindar dari marabahaya pandemi, seperti yang kita ketahui bersama sudah bisa kita capai bersama dimana pemungutan dan penghitungan suara berjalan dengan aman dan lancar, “ ujar Arsa.

"Dan pada hari ini adalah merupakan momentum yang membahagiakan bagi masyarakat kota Denpasar, dimana KPU Kota Denpasar melaksanakan tahapan penetapan Paslon terpilih dalam Pilwali Kota Denpasar 2020," imbuhnya.

Baca Juga: Madrid Ketiban Apes Lagi! Positif Covid-19, Zizou Absen Pimpin El Real Dalam 2 Laga

Di sisi lain, Walikota Denpasar terpilih IGN Jaya Negara mengaku bersyukur dengan penetapan tersebut.

Ia juga berharap dukungan dari masyarakat Kota Denpasar untuk pemerintahan Kota Denpasar ke depan.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 23 Januari 2021: Andin Ingat Elsa Soal Anting, Al & Nino Curiga Elsa

Jayanegara berharap semua elemen masyarakat dapat mensukseskan pembangunan guna terciptanya masyarakat yang lebih baik berwawasan budaya menuju Denpasar yang lebih maju.

“Saya mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemerintah Kota Denpasar, KPU, Bawaslu, TNI, Porli, Forkopimda serta masyatakat Denpasar yang sudah ikut serta menyukseskan Pilwali Kota Denpasar dengan mengikuti Prokes yang ketat dan ikut berkerja didalam pelaksanaan Pilwali Kota Denpasar ini. Kedepan mari bersama sama saling bergandengan tangan untuk ikut membangun Denpasar. Saya juga berharap kepada semua unsur untuk ikut mendukung program Pemerintah Kota Denpasar kedepannya didalam mensukseskan pembangunan guna terciptanya masyarakat yang lebih baik berwawasan budaya menuju Denpasar yang lebih maju, ” ujarnya.*** (Moh. Salahudin Alayubi/Denpasar Update)

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang

Sumber: DENPASARUPDATE

Tags

Terkini

Terpopuler