Peringati Hari Pahlawan, Komandan Marinir TNI AL Kenang Pertempuran Lawan Sekutu di Tegal

- 10 November 2020, 08:59 WIB
Komandan Korps Marinir TNI AL Mayjen  Suhartono saat melakukan tabur bunga di TMP Tegal 9 November 2020
Komandan Korps Marinir TNI AL Mayjen Suhartono saat melakukan tabur bunga di TMP Tegal 9 November 2020 /instagram

DENPASARUPDATE.COM – Komandan Marinir TNI AL Mayor Jenderal Suhartono memilih melakukan lawatan dan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) di daerah pada momentum hari Pahlawan 10 November juga dalam rangka HUT ke 75 Korps Marinir.

“Hanya segenggam bunga tabur dan sepotong doa yang bisa kami sampaikan ketika berziarah ke TMP Tegal, TMP Penggarit Pemalang, dan TMP Pekalongan, TMP dimana beberapa pendahulu Korps Marinir di dimakamkan, para sesepuh korps Marinir dari Corps Marinier Corps Armada IV Tegal (CM CA IV),” tulis Mayjen Suhartono di caption akun instagramnya Suhartono323 yang diunggah Senin 9 November 2020.

Baca Juga: Soal Rencana Pemberian Bintang Mahaputera dari Jokowi, Gatot Nurmatyo: Saya Belum Terima Undangan

Ia dan keluarga sekaligus ke monumen Soetomo di Desa Wanarata Pemalang. Merupakan  salah satu tempat terjadinya pertempuran melawan sekutu pada masa perang kemerdekaan. “Letnan Soetomo gugur sebagai Kusuma Bangsa,” tulisnya, pula.

Baca Juga: Pagi Ini Penjemputan Habib Rizieq Bikin Macet, Polda Metro Jaya Lakukan Pengalihan Arus Lalulintas

Beberapa tokoh lain yang ikut dalam pertempuran tersebut antara lain lt. Waluyo Sugito dan Lt. Ali Sadikin. “Bersyukur satu Pelaku sejarah masih bisa kita temui, Kopral Bakrie di Tegal yang saat ini sudah berumur 90 tahun,” ungkap Suharsono. ***

Baca Juga: Presiden Iran Minta Biden Ubah Kebijakan Soal Nuklir Iran

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x