Warganya Terjerat Kasus Pencurian Laptop, Konsulat India di Bali Tawarkan Bantuan Hukum

- 8 Juli 2023, 09:45 WIB
Seorang Ibu Rumah Tangga asal India memakai baju tahanan setelah ketahuan mencuri laptop dan hendak pulang ke negaranya di Bandara Ngurah Rai Denpasar.
Seorang Ibu Rumah Tangga asal India memakai baju tahanan setelah ketahuan mencuri laptop dan hendak pulang ke negaranya di Bandara Ngurah Rai Denpasar. /Denpasar Update/

DENPASARUPDATE.COM –Pihak Konsulat India di Bali ternyata sudah memonitor terkait waragnya terjerat kasus pencurian laptop. Seorang ibu rumah tangga dengan inisial KSA, kini telah menjadi tersangka pencurian laptop dan ditangkap aparat saat hendak naik ke pesawat di Bandara Ngurah Rai Bali pekan lalu. .

Konsulat India di Bali melalui Sekretaris Konsul Jenderal, Wulan mengatakan pihak konsulat telah menerima surat dari pihak kepolisian setelah terjadinya peristiwa ini, dan telah bertemu dengan yang bersangkutan. Menurutnya, bantuan dari konsulat akan diberikan jika diperlukan oleh yang bersangkutan (KSA-red). 

“Setelah menerima surat dari pihak kepolisian, petugas konsuler telah bertemu dengan yang bersangkutan. Bantuan konsuler akan dberikan jika diperlukan oleh yang bersangkutan,” terang Wulan dalam pesan singkatnya kepada media ini, Selasa (4/7).

Baca Juga: Lowongan Kerja di RSUI Terbuka Bagi Diploma 3 Fresh Graduate Semua Jurusan, Cek Persyaratan Lengkapnya!

Namun pihaknya mengakui sejauh ini belum ada permintaan dari yang bersangkutan untuk meminta bantuan atau pendampingan hukum yang bisa diberikan oleh otoritas negaranya. 

 Seperti diberitakan sebelumnya, seorang Ibu Rumah Tangga asal India berinisial KSA, diciduk, ketika hendak naik ke pesawat saat pesawat hendak lepas landas dari landasan, Terminal Keberangkatan Internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai. Wanita berusia 44 Tahun, telah berstatus tersangka dan ditahan, Sabtu (1/7).

 Informasi yang dihimpun wartawan ini, penangkapan terhadap Turis India yang berstatus IRT itu, berdasarkan laporan dari Toko PT DI di Terminal Keberangkatan Internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai, Rabu 28 Juni 2023 sekitar pukul 11.00. "Setelah mendapatkan laporan, IRT tersebut langsung diciduk ketika endak naik pesawat. Susah kita tqhan, ngakunya nekat curi untuk dijadikan oleh-oleh," kata sumber petugas polisi di Bandara Ngurah Rai, Sabtu (1/7).

 Baca Juga: BARU! Lowongan Kerja BUMN PLN GROUP JULI 2023, Terbuka untuk Fresh Graduate, Simak Persyaratannya!

Kasat Reskrim Iptu Rio Ritonga atas seizin Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai AKBP Ida Ayu Wikarniti,  setelah mendapatkan laporan kehilangan lap top merk Bally warna hijau tosca, dari karyawan PT DI bernama Affry DR, Tim dikerahkan melakukan penyelidikan. Baik memintai keterangan saksi dan CCTV, di area PT DI yang di area Fashion Butik sekitar pukul 11.30. "Lalu diketahui, wanita tersebut melancarkan aksi, memanfaatkan kesibukan karyawan," sebutnya.

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x