Bebas Setelah Dipenjara 10 Bulan, Jerinx SID Disambut Sahabat dan Fans Berharap Kembali Berkarya

- 8 Juni 2021, 10:38 WIB
Jerinx Superman is Dead dalam unggahan instagram
Jerinx Superman is Dead dalam unggahan instagram /instagram @jrxsid/Denpasar Update



DENPASARUPDATE.COM – Setelah menjalani hukuman penjara selama sepuluh bulan, momen yang dinantikan para sahabat dan penggemar Drummer Superman Is Dead atau yang lebih dikenal dengan Jerinx SID sepertinya akan terbayar dengan bebasnya Sang Drummer, Selasa, 8 Juni 2021 setelah kasasi yang diajukan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) ditolak pengadilan.

Hal itu bisa terlihat dengan antusiasme tagar #WelcomeHomeJRXSID yang banyak disuarakan oleh warganet di media sosial.

Eka Rock selaku Personel Superman Is Dead (SID) pun ikut merasakan kebahagiaan itu dengan mengucapkan selamat datang kembali ke rumah kepada Jerinx SID. Ia mengunggah foto Jerinx SID lengkap dengan ucapan selamat bebas dari tahanan.

Baca Juga: Optimalkan Layanan Kuliah Jarak Jauh, Universitas Terbuka Bangun Gedung Baru di Denpasar

"Kami insan band anak tuhan menyambutmu kembali ke rumah. Welcome home Jerinx SID," ungkap Eka Rock melalui akun miliknya di Instagram, Senin, 7 Juni 2021 tadi malam.

Unggahan itupun merespon para penggemar Superman Is Dead dengan ikut menyuarakan kebahagiaannya di kolom komentar dan berharap agar band SID (Superman Is Dead) bisa kembali berkarya.

“Semangat berkarya kembali SID,” tulis akun instagram @danandraa pada kolom komentar.

Baca Juga: Lahir 8 Juni Versi Kalender Bali: Segaris Soeharto Presiden Kedua RI, Sosok Tangguh dan Cerdas

Seperti diketahui, Drummer Superman Is Dead itu ditahan sejak Agustus 2020 akibat kasus ujaran kebencian terhadap IDI, kasus tersebut lah yang akhirnya menyeret Jerinx SID dan divonis 10 bulan penjara oleh Pengadilan Tinggi Denpasar.***

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x