Wow, Sumbangan Dana Kampanye Massker Capai Angka Fantastis, NADI Cuma Segini

- 7 November 2020, 12:09 WIB
Ilustrasi Pilkada/Istimewa
Ilustrasi Pilkada/Istimewa /

DENPASARUPDATE.COM - KPU Kabupaten Karangasem telah merilis laporan sumbangan dana kampanye kedua pasangan calon (paslon) yang bertarung di Pilkada setempat.

Komisioner KPU Karangasem, Ni Putu Desi Natalia menyebutkan bahwa laporan penerimaan sumbangan dana kampanye (LPSDK) kedua paslon tersebut telah dilaporkan kepihaknya sejak Minggu lalu.

Menariknya, dari jumlah yang dilaporkan pasangan nomor urut 2 yakni IGA Mas Sumantri - Made Sukerana (Massker) melaporkan sumbangan dana kampanye terbesar.

Baca Juga: Viral Video Mesum 19 Detik Mirip Gisel, Isi Kamar di Video Disorot, Netizen Kulik Video di IG Gisel

Mereka melaporkan dana sumbangan tersebut sebanyak Rp. 1 Miliar.

Jumlah tersebut masing – masing berasal dari penerimaan calon Rp 100 juta, dari Parpol Rp 750 juta dan sumbangan perseorangan sebesar Rp. 150 juta.

Baca Juga: Saksikan Serunya Film Beirut, Kisah Konflik Politik Internasional

Sedangkan, lawannnya yakni pasangan nomor urut 1, Gede Dana - Wayan Artha Dipa hanya melaporkan dana sebesar Rp 200 juta dimana seluruhnya berasal dari penerimaan calon yang dibagi menjadi dua yaitu Rp 100 juta berupa uang dan Rp100 juta berupa barang.

"Untuk paslon 01, jumlah sumbangannya sebesar Rp 200 juta diantaranya Rp 100 juta berupa uang dan sisanya berupa barang. Sedangkan paslon 02 sebesar Rp. 1 Miliar seluruhnya berupa uang," jelas dia, Sabtu 7 November 2020.

Halaman:

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x