Sambut Hari Suci Nyepi, KMHDI Ajak Umat Hindu Refleksi Diri, Ini Persoalan Ditengah Umat Hindu Saat ini

- 2 Maret 2022, 21:58 WIB
Upacara menyambut hari suci Nyepi oleh KMHDI Pusat
Upacara menyambut hari suci Nyepi oleh KMHDI Pusat /KHMDI/Denpasar Update

Baca Juga: JANGAN GEGABAH! Zodiak Ini Perlu Hemat dan Cari Tambahan Uang, Siapakah Mereka? Ramalan 3 Maret 2022

 

Menurutnya, kehadiran politik identitas dalam bentuk penistaan agama sama saja memojokkan keyakinan umat Hindu itu sendiri. Persoalan ini juga dapat kita jadikan momentum untuk refleksi diri sebagai umat Hindu dan ke depannya dapat memperkokoh pondasi kita dalam beragama Hindu.     

Ia juga menyoroti persoalan ekonomi umat yang masih belum optimal dengan baik.

“Kita harus sadari bersama bahwa salah satu persoalan fundamental umat Hindu hari ini adalah soal ekonomi dan ketahanan umat di tengah persaingan yang tidak memiliki batas.

Baca Juga: Tayang Hari Ini! The Pirates: The Last Royal Treasure Dibintangi Han Hyo Joo dan Lee Kwang Soo

 

Masih banyak umat kita di daerah yang cenderung tidak memiliki ketahanan ekonomi yang kemudian berdampak pada kemampuan umat dalam mengakses pendidikan. Tentu ini menjadi perhatian kita bersama, lembaga-lembaga Hindu untuk fokus pada penguatan ekonomi umat,” papar I Putu Yoga Saputra.

Ia juga menambahkan, bahwa masih banyak daerah-daerah yang didiami oleh umat Hindu tidak memiliki lembaga pendidikan Hindu berbasis formal dalam ini pasraman.

Padahal, menurutnya pasraman memiliki peran dan fungsi yang sangat penting bagi umat Hindu, tidak hanya sekadar menjalankan aktivitas pendidikan agama, melain juga aktivitas kreatif dan inovatif lainnya yang dapat menunjang kemampuan umat Hindu dalam merespon tantangan kedepan.

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: KMHDI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x