Pelatih Bhayangkara FC Widodo Cahyono Akui Pemainnya Sulit Tembus Tembok Kokoh Pertahanan Persebaya Surabaya

- 14 Juni 2022, 15:30 WIB
Pelatih Bhayangkara FC Widodo Cahyono Putro Akui Pemainnya Sulit Tembus Tembok Kokoh Pertahanan Persebaya Surabaya
Pelatih Bhayangkara FC Widodo Cahyono Putro Akui Pemainnya Sulit Tembus Tembok Kokoh Pertahanan Persebaya Surabaya /Instagram/@bhayangkarafc

 

DENPASARUPDATE.COM - Dalam laga babak penyisihan Grup C Piala Presiden 2022, Bhayangkara FC memaksa hasil imbang 1-1 melawan Persebaya Surabaya. Juru taktik Bajol Ijo Aji Santoso dan nahkoda The Guardinas Widodo Cahyono Putro pun harus puas anak asuhnya berbagi poin.

Pertandingan Grup C Piala Presiden 2022, antara Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya yang digelar pada Senin, 13 Juni 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) berlangsung sengit.

Sempat tertinggal lebih dulu melalui gol dari punggawa Persebaya Surabaya Ahmad Nufiandani menit 64, Bhayangkara FC menyamakan skor pada menit akhir melalui gol dari Anderson Salles.

Baca Juga: Dipecundangi PSIS Semarang di Piala Presiden 2022, Alfredo Vera Sesalkan Kesalahan Pemain

Baca Juga: Susul Marko Simic, Persija Jakarta Bakal Lepas Makan Konate ke RANS Nusantara FC, Tom Rogic Siap Gabung

Baca Juga: UPDATE SKOR BABAK KEDUA! Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya, Gol Ahmad Nurfiandani Bawa Unggul Bajol Ijo

Pelatih Bhayangkara FC Widodo Cahyono Putro pun mengapresiasi penampilan para pemainnya yang bekerja keras untuk mengejar ketinggalan dari Persebaya Surabaya.

“Saya berterima kasih kepada pemain yang sudah bekerja keras untuk mengejar ketinggalan. Tapi inilah sepak bola, dimana kita lengah sedikit, lawan bisa memanfaatkan kesempatan yang mereka ciptakan,” ucap Widodo Cahyono Putro dalam konferensi pers usai pertandingan melawan Persebaya Surabaya.

Halaman:

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: pialapresiden.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x