Pantau Mudik Gratis yang Diselenggarakan Pemerintah, Ombudsman RI Ingatkan tetap Jaga Protokol Kesehatan

- 27 April 2022, 23:12 WIB
Anggota Ombudsman RI Hery Susanto saat memantau pemudik gratis dari pelabuhan Tanjung Priok Jakarta , Selasa 26 April 2022.
Anggota Ombudsman RI Hery Susanto saat memantau pemudik gratis dari pelabuhan Tanjung Priok Jakarta , Selasa 26 April 2022. /Humas BUMN/Denpasar Update

DENPASARUPDATE.COM – Pemerintah lewat Kementerian Perhubungan dan BUMN memberikan layanan mudik gratis yang dimulai Selasa 26 April 2022.

Menyikapi penyelenggaran mudik gratis ini, anggota Ombudsman RI, Hery Susanto melakukan monitoring terkait pengawasn pelayanan pada mudik gratis, di Terminal Pulogadung dang Pelabuhan Tanjung Priok.

Dari hasil pantauan, Hery mengatakan, lonjakan mudik musim lebaran tahun ini tidak mengalami suatu peningkatan yang signifikan karena dampak pandemi yang masih terasa. Pasalnya  secara ekonomi warga masih banyak yang mempertimbangkan untuk mudik ke kampung halamannya.

Baca Juga: Hari Raya Lebaran Idul Fitri 2022 Jatuh Tanggal Berapa? Simak Penjelasan Lengkapnya

“Oleh karena itu kekhawatiran akan terjadi ledakan arus mudik yang begitu besar 167,27 persen dari mudik lebaran 2021 lalu nampaknya tidak terjadi. Tapi bagaimanapun pemerintah, Ombudsman RI dan masyarakat yang mudik harus tetap mengantisipasi apapun yang akan terjadi dan tetap mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini,” ingat Hery.

Diakhir pemantauan, Hery berharap arus mudik lebaran tahun ini dapat berjalan dengan lancar, dan masyarakat dapat sampai di kampung halaman sampai tujuan dan kembali ke kota asalnya dengan selamat. Sehingga tujuan mudik untuk bersilaturahim dan berbagi dapat berjalan sesuai harapan.

 

Menteri BUMN Erick Tohir dan Anggota Ombudsman RI Hery Susanto saat bersama-sama memantau mudik gratis yang difasilitasi Kementerian Perhubungan Selasa 26 April 2022
Menteri BUMN Erick Tohir dan Anggota Ombudsman RI Hery Susanto saat bersama-sama memantau mudik gratis yang difasilitasi Kementerian Perhubungan Selasa 26 April 2022 Denpasar Update

“Semoga apa yang dilaksanakan oleh warga negara Indonesia yang melaksanakan mudik pada lebaran tahun ini baik jalur darat, udara serta laut bisa berlangsung dengan baik dan lancar sampai tujuan ke kampung halaman dan kembali ke kota asal,” harap Hery.

 Baca Juga: Kapan Malam Lailatul Qadar ? Ini 4 Tanda Malam Lailatul Qadar, Simak Selengkapnya!

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x