Tunas Indonesia Raya Bali Secara Tegas Siap Sukseskan Gerindra di Pemilu Serentak 2024

- 13 Oktober 2021, 21:14 WIB
TIDAR sebagai sayap kepemudaan dari Partai Gerindra ini yakni melaksanakan rapat koordinasi daerah (Rakorda) tertutup yang diikuti oleh 9 pengurus cabang (PC) TIDAR kabupaten/kota se-Bali di Sekretariat DPD Gerindra Bali pada Minggu, 10 Oktober 2021.
TIDAR sebagai sayap kepemudaan dari Partai Gerindra ini yakni melaksanakan rapat koordinasi daerah (Rakorda) tertutup yang diikuti oleh 9 pengurus cabang (PC) TIDAR kabupaten/kota se-Bali di Sekretariat DPD Gerindra Bali pada Minggu, 10 Oktober 2021. /I GST NGR AGUNG KRISNA PUTRA/DENPASAR UPDATE

DENPASARUPDATE.COM - Tunas Indonesia Raya (TIDAR) Bali melakukan berbagai konsolidasi untuk turut memanaskan perpolitikan dan menghadapi kegiatan politik mendatang seperti Pemilu Serentak 2024.

Salah satu persiapan yang dilakukan TIDAR sebagai sayap kepemudaan dari Partai Gerindra ini yakni melaksanakan rapat koordinasi daerah (Rakorda) tertutup yang diikuti oleh 9 pengurus cabang (PC) TIDAR kabupaten/kota se-Bali di Sekretariat DPD Gerindra Bali pada Minggu, 10 Oktober 2021.

Dalam konferensi persnya, Rabu 13 Oktober 2021 Ketua PD TIDAR Bali, Fabian Andrianto Cornelis menyebutkan pelaksanaan Rakorda dilaksanakan sebagai salah satu pemanasan menuju suksesi kepemimpinan di TIDAR Bali yaitu Musyawarah Daerah (Musda) yang rencananya akan digelar pada 23-24 Oktober 2021 mendatang.

Baca Juga: Jadi Kawah Candradimuka Calon Pemimpin Muda, Fabian Sebut Tidar Denpasar Ujung Tombak Gerindra di Pemilu

Fabian menyatakan bahwa dalam rakorda tersebut, pihaknya dengan tegas sepakat dan berkomitmen untuk ambil bagian pada Pemilu Serentak 2024.

"TIDAR tegak lurus satu komando dengan kebijakan atau arahan DPD/DPC Gerindra, ucap Fabian Selasa, 12 Oktober 2021.

Fabian juga menyebutkan bahwa kehadiran TIDAR di Bali yaitu menjadi bagian dari jembatan terwujudnya visi Partai Gerindra di kalangan milenial.

Baca Juga: RAMALAN ZODIAK KARIR 11 – 17 Oktober 2021 Cancer, Leo, Virgo: Waspadai Dendam, Kecemburuan, Ketakutan

Baginya, para kader TIDAR Bali harus memahami manifesto dari perjuangan dan jati diri organisasi untuk berjuang di tengah masyarakat, khususnya kaum muda.

Halaman:

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x