Sandiaga Ngantor di Bali, Koster: Pariwisata Akan Pulih Sendiri Kalau Pandemi Sudah Selesai

- 29 Januari 2021, 15:20 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno Saat Berkantor di Bali
Menparekraf Sandiaga Uno Saat Berkantor di Bali /Ari Setiawan

DENPASARUPDATE.COM - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengaku berkantor di Bali, hingga Sabtu mendatang.

Menanggapi hal itu, Gubernur Bali Wayan Koster menangatakan saat ini yang paling penting adalah mencari solusi pandemi berakhir. Sebab jika pandemi berakhir, pariwisata Bali akan pulih dengan sendirinya.

“Pak Sandi berkantor ke Bali urusannya bukan berkantor di Bali apa enggak, bagaimana pandemi ini berakhir itu aja, pariwisata akan pulih sendiri kalau pandemi sudah selesai,” kata Koster, Jumat 29 Januari 2021.

Baca Juga: Jatuh di Dermaga Celukan Bawang, Sairi Ditemukan Tewas

Koster tetap mengapresiasi Sandi untuk berkantor langsung di Bali. Menurutnya, hal ini sebagai perhatian Sandi terhadap Bali.

“Tapi kan Saya kira niatnya bagus perhatian artinya,” kata dia.

Sementara itu, Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati mengatakan hal yang biasa seorang Menteri berdinas di daerah. Sebab hal semacam ini pernah dilakukan Menteri Pariwisata periode 2014-2019, Arief Yahya pernah berkunjung saat Gunung Agung meletus.

“Jadi, sebelumnya juga dulu banyak waktu pak Arief Yahya Gunung Agung meletus, beliau juga dulu dari sini. Kemudian menteri-menteri sebelumnya. Kalau ada musibah meski tidak berkantor di Bali beliau memberikan perhatian yang lebih, tidak hanya sehari, tidak hanya beberapa jam, minimal dua tiga hari di Bali sebagaimana dilakukan Pak Sandi,” kata dia.

Ia juga mengapresiasi kehadiran Sandi di Bali. Meski demikian ia tak bisa memprediksi besarnya pengaruh Sandi ke Bali terhadap perkembangan industri UMKM dan pariwisata. Ia optimistis ada orang yang tertarik karena Sandi kerap membagikan kegiatan selama di Bali di media sosial.***

Editor: M Hari Balo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x