Bali Dilanda Kemacetan Parah di Liburan Natal dan Tahun Baru, Begini Kata Penjabat Gubernur dan Kapolri

- 1 Januari 2024, 18:55 WIB
Pj Gubernur Bali, S.M. Mahendra Jaya (kiri) saat mengikuti Vidcon Pemantauan Kamtibmas Seluruh Indonesia pada Malam Tahun Baru 2024 di Discovery Mall, Kartika Plaza, Kuta, Kabupaten Badung pada Minggu 31 Desember 2023 malam.
Pj Gubernur Bali, S.M. Mahendra Jaya (kiri) saat mengikuti Vidcon Pemantauan Kamtibmas Seluruh Indonesia pada Malam Tahun Baru 2024 di Discovery Mall, Kartika Plaza, Kuta, Kabupaten Badung pada Minggu 31 Desember 2023 malam. /Humas Pemprov Bali/

 

DENPASARUPDATE.COM -  Penjabat (Pj) Gubernur Bali S.M. Mahendra Jaya mengungkapkan kondisi terkini Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibnas) pada malam pergantian tahun di Pulau Dewata yang relatif sangat aman dan kondusif.

"Situasi pada saat Natal dan malam menjelang pergantian tahun baru 2024 secara umum relatif sangat aman dan kondusif,” kata Pj Gubernur saat mengikuti Vidcon Pemantauan Kamtibmas Seluruh Indonesia pada Malam Tahun Baru 2024 di Discovery Mall, Kartika Plaza, Kuta, Kabupaten Badung pada Minggu 31 Desember 2023 malam.

Dalam vidcon bersama Kapolri, Panglima TNI serta sejumlah Menteri terkait tersebut, Pj Gubernur mengungkapkan situasi kondusif tersebut tak lepas dari kerjasama seluruh pemangku kepentingan seperti Kapolda Bali, Pangdam IX Udayana beserta jajarannya serta Pemprov Bali dan masyarakat Bali.

Baca Juga: Bandara Ngurah Rai Layani 58 Ribu Penumpang di Malam Tahun Baru

Hal tersebut tak lepas juga dari peran media massa sebagai pembawa informasi kepada masyarakat luas.

“Juga tak lepas dari atensi dan perhatian pemerintah pusat, bapak Kapolri, Bapak Panglima TNI serta para Menteri serta lembaga tinggi terkait. Untuk itu saya mengucapkan apresiasi tinggi,” katanya.

Pj Gubernur dalam kesempatan tersebut juga menjelaskan berita yang viral di medsos yakni kemacetan yang terjadi di sepanjang rute ke dan dari bandara internasional disebabkan oleh sejumlah faktor yang berperan dalam peningkatan simultan dalam pergerakan orang dan barang.

Baca Juga: Catat! The King's jadi Album Perdana The King's of Revolution, Tak Takut Persaingan Industri Musik

Halaman:

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x